Abba-El II

Raja Halab (Yamhad)

Abba-El II (memerintah pertengahan abad ke-16 SM - Kronologi Tengah) merupakan raja Halab (dahulu Yamhad) yang memerintah setelah penarikan bangsa Het.[1]

Abba-El II
Raja Halab (Yamhad)
BerkuasaPertengahan abad ke-16 SM
PendahuluSarra-El
PenerusIlim-Ilimma I

Pemerintahan

sunting

Abba-El dikenal melalui segel kerajaannya yang digunakan oleh keturunan Niqmepa raja Alalakh sebagai segel dinasti, di segel ia digambarkan sebagai raja perkasa, hamba Hadad, yang dikasihi Hadad, pemuja Hadad,[2] yang merupakan gelar yang digunakan raja-raja kuno Yamhad.[3]

Menurut prof. Trevor R. Bryce Aleppo dipulihkan oleh ayahanda Abba-El, Sarra-El,[4] namun sejarahwan lainnya seperti Michael C. Astour menganggap Abba-El II sebagai raja yang memulihkan kerajaan.[5]

Aleppo pulih dari invasi Het dan memperluas wilayahnya ke beberapa bekas tanahnya termasuk Alalakh, Niya dan Ama u.[6]

Suksesi

sunting

Pengganti langsung Abba-El adalah putranya yang mungkin Ilim-Ilimma I,[7] ayahanda Idrimi yang melanjutkan dinasti Yamhad di Alalakh setelah Aleppo jatuh ke Mitanni pada sekitar tahun 1525 SM.[8]

Referensi

sunting

Kutipan

sunting
Abba-El II dari Halab
Gelar kebangsawanan
Didahului oleh:
Sarra-El
Raja Halab (Yamhad) Diteruskan oleh:
Ilim-Ilimma I