Aisakos

putra raja Priam dari Troya

Aisakos (bahasa Yunani: Αίσακος), dalam mitologi Yunani, adalah putra raja Priam dari Troya. Suatu ketika, kekasih atau istri Aisakos, seorang nimfa anak dari dewa sungai Kebren, meninggal. Aisakos sangat berduka atas kematian itu. Aisakos lalu diubah menjadi seekor burung.

Kematian Nimfa Hesperia karya Elie Delaunay.

Menurut Apollodoros, Aisakos adalah putra dari istri pertama Priam, Arisbe.[1] Apollodorus dan Tzetzes juga menyebutkan bahwa Aisakos adalah seorang peramal yang belajar tafsir mimpi dari kakeknya Merops.[2] Aisakos menafsirkan mimpi Hekuba ketika Hekuba bermimpi melahirkan Paris. Menurut Apollodorus, istri Aisakos bernama Astirope.

Menurut Ovid, Aisakos adalah putra dari hubungan gelap raja Priam dengan nimfa Aleksirhoe, putri dewa sungai Granikos. Aisakos tidak tinggal di Troya tetapi lebih memilih menetap di pedesaan Suatu hari Aisakos jatuh cinta pada nimfa Hesperia, putri dewa sungai Kebren. Tetapi Hesperia menolaknya dan kabur. Dalam pelariannya, Hesperia digigit oleh seekor ular berbisa dan mati. Begitu tahu Hesperia mati, Aisakos merasa sangat sedih dan kemudian menjatuhkan diri dari atas tebing ke laut. Ketika sedang jatuh, dia diubah menjadi seekor burung oleh Tethis..[3]

Referensi

sunting
  1. ^ Apollodorus. Library, 3.12.5.
  2. ^ Tzetzes. Scholiast on Lycophron, 224.
  3. ^ Ovid. Metamorphoses, 11.749-759.