Aq Qoyunlu

(Dialihkan dari Ak Koyunlu)

Ağ Qoyunlu atau Ak Koyunlu, juga disebut Turkoman Domba Putih (bahasa Azerbaijan: Ağqoyunlular, bahasa Turki: Akkoyunlular, bahasa Turkmen: Akgoýunly, Persia: آق قویونلو, bahasa Armenia: Ակկոյունլու), adalah federasi suku-suku Turk Oghuz yang beragama Islam Sunni[2] dan menguasai wilayah yang kini merupakan bagian dari Turki Timur, Armenia, Azerbaijan, Irak Utara, dan Iran dari tahun 1378 hingga 1501.

Aq Qoyunlu
Ağ Qoyunlu

آق قویونلو
1378–1501
Bendera Ağ Qoyunlu
Bendera Aq Qoyunlu
Kekhanan Aq Qoyunlu dan wilayah terluasnya
Kekhanan Aq Qoyunlu dan wilayah terluasnya
Ibu kotaAmed: 1453 – 1471
Tabriz:1468 – 6 Januari 1478
Bahasa yang umum digunakanAzerbaijan[1]
Agama
Islam Sunni[2]
PemerintahanMonarchy
Penguasa 
• 1378–1435
Kara Yuluk Osman
• 1501–1501
Murad ibn Ya'qub
Era SejarahAbad Pertengahan
• Didirikan
1378
• Dibubarkan
1501
Didahului oleh
Digantikan oleh
Kara Koyunlu
dnsDinasti
Safawiyah
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Sejarah

sunting

Menurut kronik Kekaisaran Romawi Timur, Aq Qoyunlu sudah ada di Anatolia timur dari tahun 1340, dan sebagian besar pemimpin mereka, termasuk pendiri dinasti Uzun Hassan,[3] menikahi putri Romawi Timur.[4] Turkoman Aq Qoyunlu pertama kali memperoleh tanah pada tahun 1402 setelah Timur Agung memberi mereka seluruh Diyar Bakr di wilayah Turki.

 

Negara ini mengalami kemunduran karena Dinasti Safawiyah yang beragama Syiah mulai mengurangi kesetiaan banyak orang Aq Qoyunlu. Safawiyah dan Aq Qoyunlu bertempur di Nakhchivan pada tahun 1501, dan pemimpin Safaviyah Ismail I berhasil memaksa Aq Qoyunlu mundur. Pemimpin terakhir Aq Qoyunlu, Murad, juga dikalahkan oleh pemimpin Safaviyah yang sama, sehingga pada tahun 1501 negara ini mengalami keruntuhan.

Pemerintahan

sunting

Pemimpin Aq Qoyunlu merupakan seorang Begundur atau Bayandur dari klan Oghuz'[5] dan dianggap sebagai keturunan dari bapak pendiri Oghuz Oghuz Khan.[6] Bayandur berlaku layaknya negarawan dan memperoleh dukungan dari kelas pedagang dan feudal di Kaukasus Selatan.[6]

Catatan kaki

sunting
  1. ^ http://www.iranicaonline.org/articles/azerbaijan-x
  2. ^ a b Michael M. Gunter, Historical dictionary of the Kurds (2010), hal. 29
  3. ^ Minorsky, Vladimir (1955). "The Aq-qoyunlu and Land Reforms (Turkmenica, 11)". Bulletin of the School of Oriental and African Studies, University of London. 17 (3): 449. doi:10.1017/S0041977X00112376. 
  4. ^ Robert MacHenry. The New Encyclopædia Britannica, Encyclopædia Britannica, 1993, ISBN 0-85229-571-5, hal. 184.
  5. ^ C.E. Bosworth and R. Bulliet, The New Islamic Dynasties: A Chronological and Genealogical Manual , Columbia University Press, 1996, ISBN 0-231-10714-5, hal. 275.
  6. ^ a b Charles van der Leeuw. Azerbaijan: A Quest of Identity, a Short History, Palgrave Macmillan, ISBN 0-312-21903-2, p. 81

Rujukan

sunting