António Maria Baptista

Tentara, Perdana Menteri Portugal (1866-1920)

António Maria Baptista GCTE (pengucapan bahasa Portugis: [ɐ̃ˈtɔni.u mɐˈɾi.ɐ βaˈtiʃtɐ]; 5 Januari 1866 – 6 Juni 1920) adalah seorang jenderal tentara dan politikus asal Portugal yang pernah menjabat sebagai Perdana Menteri Portugal.[1][2][3]

António Maria Baptista
Perdana Menteri Portugal
Masa jabatan
8 Maret 1920 – 6 Juni 1920
PresidenAntónio José de Almeida
Informasi pribadi
Lahir(1866-01-05)5 Januari 1866
Beja, Portugal
Meninggal6 Juni 1920(1920-06-06) (umur 54)
Lisboa, Portugal
Partai politikDemokrat
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Biografi

sunting

António Baptista mengejar karir militer dan bertempur dalam kampanye Afrika, di mana sebagai letnan Angkatan Darat ia berpartisipasi dalam kampanye untuk menduduki Mozambik dan berperang melawan kelompok Vátuas yang dipimpin oleh Gungunhana.

Pada tahun 1910 ia menjadi anggota Partai Demokrat. Baptista kemudian dipromosikan menjadi Kolonel pada tahun 1917, ia juga menonjol dalam Perang Dunia Pertama.

Pada pemerintahan pertama Domingos Pereira, ia menjabat sebagai Menteri Perang. Dalam posisi ini, ia memainkan peran penting dalam kekalahan kaum yang ingin merestorasi monarki, selama periode Monarki Utara, dan dalam penindasan terhadap serangan-serangan yang diilhami anarko-sindikalis yang kemudian dilancarkan.

Pada tahun 1920, Baptista diminta oleh Presiden António José de Almeida untuk membentuk pemerintahan, setelah beberapa perbedaan pendapat di dalam Partai Demokrat, ia akhirnya mulai menjabat pada tanggal 8 Maret 1920. Baptista memerintah Portugal dalam masa ketidakstabilan sosial dan politik yang besar.

Pada 6 Juni 1920, saat sedang memimpin rapat kabinet, Baptista wafat setelah mengalami stroke mendadak setelah membaca surat yang menghina dirinya. Pemerintah Portugal kemudian menaikkan pangkatnya menjadi Jenderal secara anumerta.

Baptista juga merupakan seorang anggota Freemason dengan nama keanggotaannya yaitu Ziska[4]

Tanda Jasa dan Penghargaan

sunting

Daftar Referensi

sunting
  1. ^ Pedro Figueiredo Leal, Manuel Baiôa: António Maria Baptista: O bejense que chefiou o Governo. In: Diario do Alentejo, March 11, 2020 (Portuguese).
  2. ^ Decreto n.º 6661, de 6 de Junho de 1920, decretando luto nacional pelo falecimento do Presidente do MinistérioTemplat:Ligação inativa.
  3. ^ Lei n.º 984, de 7 de Junho de 1920, considerando feriado oficial o dia dos funerais do cidadão António Maria Baptista, sendo as despesas dos mesmos satisfeita pelo Estado, e concedendo à viúva do referido cidadão a pensão anual e vitalícia de 3600$00, isenta de imposições legais, revertendo para os filhos se à data do seu falecimento não tiverem atingido a maioridade ou emquanto freqùentarem qualquer curso com aproveitamentoTemplat:Ligação inativa.
  4. ^ Oliveira Marques, A. H. de (1985). Dicionário de Maçonaria Portuguesa. Delta. hlm. 148. 
  5. ^ a b "Cidadãos Nacionais Agraciados com Ordens Portuguesas". Presidência da República Portuguesa (Kepresidenan Republik Portugal). Diakses tanggal 2024-05-24.