Augusta, Sisilia
Augusta (Sisilia: Austa, Yunani dan Latin: Megara Hyblaea, Abad Pertengahan: Augusta dan Agosta) adalah sebuah kota dan komune yang terletak di provinsi Sirakusa, terletak di pantai timur Sisilia (Italia). Kota ini merupakan salah satu pelabuhan utama di Italia. Kota ini terkenal dengan kilang minyaknya (seperti Exxon Mobil) yang ada di sekitarnya.[butuh rujukan]
Augusta | |
---|---|
Comune di Augusta | |
Negara | Italia |
Wilayah | Sicilia |
Provinsi | Syracuse (SR) |
Frazioni | Agnone Bagni, Brucoli |
Pemerintahan | |
• Wali kota | Cettina Di Pietro |
Luas | |
• Total | 109,33 km2 (42,21 sq mi) |
Ketinggian | 15 m (49 ft) |
Populasi (31 Desember 2010[1]) | |
• Total | 34.539 |
• Kepadatan | 320/km2 (820/sq mi) |
Demonim | Augustani |
Zona waktu | UTC+1 (CET) |
• Musim panas (DST) | UTC+2 (CEST) |
Kode pos | 96011 |
Kode area telepon | 0931 |
Santo/a Pelindung | St. Dominic |
- Hari | 24 Mei |
Situs web | Situs web resmi |
Geografi
suntingKota ini terletak di Provinsi Sirakusa dan menghadap ke arah Laut Ionia. Dulunya, daerah kota ini hanyalah pulau kecil. Dahulu pada abad ke-16, masyarakat membangun kota ini dengan potongan tanah genting. Augusta memiliki dua pelabuhan besar.[butuh rujukan]
Pulau ini terhubung dengan pulau Sisilia oleh dua jembatan. Nama jembatan tersebut adalah:[butuh rujukan]
- Jembatan pertama yang dibangun ketika kota itu didirikan disebut Porta Spagnola (Gerbang Spanyol).
- Jembatan kedua yang dibangun pada masa modern disebut Federico II di Svevia (Viaduct Frederick II dari Swabia), yang berasal dari nama pendiri kota tersebut.
Sejarah
suntingMegara Hyblaea adalah salah satu koloni Yunani tertua di daerah Sisilia. Sekitar 27 abad yang lalu, koloni tersebut dihancurkan oleh saingannya, Sirakusa. Mereka kemudian dibawa oleh bangsa Roma bersama dengan koloni Sirakusa selama Perang Punisia Kedua berlangsung. Tempat bekas koloni Megara Hyblaea kini menjadi situs arkeologi, saksi bisu koloni Yunani dari masa Yunani kuno lampau.[butuh rujukan]
Kota Augusta didirikan pada tahun 1232 oleh Kaisar Frederick II. Kota tersebut dibangun diatas puing reruntuhan salah satu kota pinggiran koloni Megara Hyblaea, Xiphonia. Setelah kejadian Dominasi Angevin, kota itu menjadi bagian dari Sisilia Aragon. Pada tahun 1362, kota tersebut menjadi perkebunan feodal Guglielmo Raimondo II Moncada. Kota Augusta kembali diambil alih oleh Spanyol pada tahun 1560, dan dibentengi secara ekstensif untuk mempertahankan diri dari para bajak laut Turki.[butuh rujukan]
Pada tahun 1675, pelabuhannya menjadi saksi bisu berlangsungnya pertempuran laut antara armada kapal Jerman-Spanyol dan Prancis.[butuh rujukan]
Kota ini mengalami kerusakan parah akibat terkena gempa bumi dan diterjang tsunami pada tahun 1693.[2]
Dalam Perang Dunia II, Augusta diserang pada tanggal 13 Juli 1943 oleh Pasukan Ke-delapan dari Blok Sekutu yang dipimpin oleh Jenderal Montgomery.[butuh rujukan]
Tempat wisata
sunting- Gereja San Domenico
- Gereja S. Francesco di Paola
- Gereja Cristo Re
- Gereja Mother Mary SS. Assunta (Augusta)
- Gereja Anime Sante del Purgatorio (S. Nicolò)
- Chiesa del Carmine
- Gereja San Sebastiano
- Gereja Santa Maria del Soccorso
- Gereja Santa Maria delle Grazie
- Gereja San Giuseppe
- Gereja Maria Santissima del Soccorso
- Gereja Sant'Andrea
- Gereja Santa Lucia
- Gereja Sacro Cuore
- Porta Spagnola
- Castello Svevo (Kastil Hohenstaufen)
- Hangar dirigibili Augusta
- Kursaal Augusteo
- Ricetta di Malta
- Forti Garsia e Vittoria
- Torre Avalos
- Eremo Adonai
Tokoh
sunting- Emanuele d'Astorga, komposer
- Danilo Conti, filsuf, astronaut
- Orso Mario Corbino, fisikawan
- Epicarmo Corbino, ekonom
- Giuseppe Di Mare, organis, pianis dan komposer
- Rosario Fiorello, pemain sandiwara
- Beppe Fiorello, aktor
- Alfredo Maria Garsia, Uskup Caltanissetta
- Marcello Guagliardo Giordani, penyanyi opera (tenor)
- Giovanni Lavaggi, pembalap Formula 1[butuh rujukan]
- Roy Paci, musisi
- Antonio Scaduto, pembalap kano
- Riccardo Schicchi, direktur
- Chiara Strazzulla, penulis
- Vintario Brusconti, penulis (fiksi)
- Francesco Saia, penikmat anggur
Catatan kaki
sunting- ^ Data dari Istat
- ^ Catalogue of tsunamis generated in Italy and in Cote d’Azur, France:a step towards a unified catalogue of tsunamis in Europe, Stefano Tinti dan Alessandra Maramai
Pranala luar
sunting- Situs resmi Augusta, Sisilia
- http://www.harbours.net/augusta/ Diarsipkan 2018-01-30 di Wayback Machine.
- Daftar Lahan yasan di Brucoli-Augusta
- Augusta Boston Club