BB Airways
BB Airways adalah maskapai penerbangan yang berbasis di Kathmandu, Nepal.[2] Maskapai penerbangan ini didirikan dan mulai beroperasi pada September 2012.[2] Maskapai penerbangan ini merupakan maskapai penerbangan swasta kedua di Nepal yang melayani penerbangan internasional setelah Buddha Air. Maskapai penerbangan ini memiliki bandar udara penghubung utama di Bandar Udara Internasional Tribhuvan. Maskapai penerbangan ini tidak memiliki jadwal penerbangan domestik. Maskapai penerbangan ini memulai penerbangan pertamanya pada tanggal 13 Oktober 2012 ke Kuala Lumpur.[3][4]
| |||||||
Didirikan | Januari 2012 | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Mulai beroperasi | 13 September 2012 | ||||||
Penghubung | Bandar Udara Internasional Tribhuvan | ||||||
Armada | 1 | ||||||
Tujuan | 3 | ||||||
Kantor pusat | Kathmandu, Nepal | ||||||
Tokoh utama | Shisheer Bhatta (Direktur Pelaksana) | ||||||
Situs web | www.flybbairways.com |
Tujuan
suntingBB Airways beroperasi dari Bandar Udara Internasional Tribhuvan ke dua tujuan di Asia:[5]
- Hong Kong
- Hong Kong - Bandar Udara Internasional Hong Kong
- Malaysia
- Kuala Lumpur - Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur
- Nepal
- Kathmandu - Bandar Udara Internasional Tribhuvan Hub utama
Armada
suntingArmada BB Airways terdiri dari beberapa pesawat (per Januari 2013):[6]
Pesawat | Total | Dipesan | Catatan |
---|---|---|---|
Boeing 757-200 | 1 | 0 | disewa dari TonleSap Airlines |
Lisensi operasi
suntingBB Airways menerima Air Operating Certificate (AOC) pada tanggal 12 April 2012[7] dengan lisensi operasi ke tujuh pasar internasional dari Nepal: Kuala Lumpur (empat kali seminggu), Bangkok (tiga kali seminggu), Hong Kong (tiga kali seminggu), Singapura (tiga kali seminggu), Doha (lima kali seminggu), Delhi (tujuh kali seminggu) dan Tokyo (dua kali seminggu).
Referensi
sunting- ^ http://www.avcodes.co.uk/airlcoderes.asp
- ^ a b "Launch of BB Airways as Nepal's second international carrier shakes up Kathmandu market". Kesalahan pengutipan: Tanda
<ref>
tidak sah; nama "centreforaviation.com" didefinisikan berulang dengan isi berbeda - ^ "BB Airways starting flights to KL/HKG". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-08-03. Diakses tanggal 2014-07-08.
- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-01-22. Diakses tanggal 2014-07-08.
- ^ "BB Airways destinations timetable". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-01-23. Diakses tanggal 2014-07-08.
- ^ "BB Airways fleet". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-25. Diakses tanggal 2014-07-08.
- ^ "BB Airways gets ministry's green signal".[pranala nonaktif permanen]