BUGVEL (Bahasa Jepang: バグベル) adalah grup vokal pria dengan enam anggota asal Jepang dibawah naungan DREAM PASSPORT. Pembentukan grup ini diumumkan pada 30 Oktober 2020, dan memulai debut pada 2021 dengan digital singel 'WARNING'. Nama mereka merupakan kombinasi dari istilah pemprograman 'BUG' dan simbolisme hukum 'GAVEL' atau palu sidang. Nama penggemar mereka REBRA merupakan singkatan dari istilah 'REBOOT' dan simbolisme keadilan 'LIBRA'[1]

BUGVEL
バグベル
AsalTokyo, Jepang
Tahun aktif2020 (2020)–sekarang
Label
Anggota
  • MINATO
  • GUNO
  • RAIRA
  • MAHIRO
  • KOSHIN
Mantan anggota
  • HIKARU

Sejarah sunting

2018-2020: Pradebut sunting

Pada 2018, Wang Jyun-hao dan Hidaka Mahiro menjadi peserta acara survival YG Entertainment, YG TREASURE BOX sebagai anggota Treasure B dan Treasure J, namun tidak masuk ke dalam TREASURE.[2] Pada 2019 keduanya mewakili YG Entertainment dalam acara survival PRODUCE X 101 dan berakhir pada peringkat ke-58 dan ke-49 masing-masingnya,[3] lalu keduanya pindah ke OUI Entertainment.[4]

Pada 2019, seri Produce 101 memulai PRODUCE 101 JAPAN. Hikaru Kitagawa, Minato Inoue, Sato Raira, dan Komatsu Koshin bergabung sebagai peserta. Dan berakhir pada urutan 38, 18, 16, dan 22 masing-masingnya.[5]

Pada 30 Oktober 2020, DREAM PASSPORT sebuah agensi Jepang yang mengelola beberapa artis asal Korea Selatan di Jepang mengumumkan pembentukan boygrup BUGVEL dan akan memulai debut pada 2021.[6]

2021-2022: Debut dengan WARNING, keluarnya Hikaru sunting

Pada Maret 2021 program persiapan debut BUGVEL disiarkan melalui radio dengan judul 'BUGVEL WARNING RADIO'.[7] Mulai Mei 2021 para penggemar BUGVEL disebut sebagai REBRA. Pada 27 Oktober 2021, BUGVEL debut dengan singel 'WARNING' yang ditulis oleh Mahiro dan Minato, dan singel '彩雲 [SAIUN]' yang ditulis Mahiro.[8]

Pada Januari 2022, Hikaru menyatakan keluar dari grup.[9] Maret 2022, BUGVEL mengeluarkan singel 'bad guy' dengan lima orang anggota dan mengumumkan akan melakukan Showcase pada bulan April.[10] Pada Juni 2022, bersama dengan rekan satu agensi, ORβIT dan HICO, BUGVEL tampil dalam album pertunjukkan live bertajuk DREAM GATE 01.[11] Pada bulan yang sama mereka mengeluarkan singel 'HEARTBREAKER' yang ditulis oleh Mahiro dan Minato.[12]

Anggota sunting

Nama Nama Asli Tempat Lahir Tanggal Lahir Posisi Catatan
MINATO
(ミナト)
井上港人
(いのうえ みなと、Inoue Minato)
  Jepang, Prefektur Shiga 26 Desember 1999 Rapper
  • Urutan ke-18 PRODUCE 101 JAPAN
GUNO
(グノ)
王君豪
(ワン・ジュンハオ、Wang Jyun Hao)
  Taiwan, Taipei 8 Mei 2000 Vocal
  • Mantan peserta pelatihan YG Entertainment dan OUI Entertainment
  • Peserta TREASURE BOX, tereliminasi di Episode 7 - 2:2 Battle
  • Urutan ke-58 PRODUCE X 101
RAIRA
(ライラ)
佐藤來良
(さとう らいら、Sato Raira)
  Jepang, Prefektur Nara 9 Mei 2000 Vocal
  • Peserta pelatihan EXPG OSAKA
  • Urutan ke-16 PRODUCE 101 JAPAN
MAHIRO
(マヒロ)
日高真宙
(ひだか まひろ、Hidaka Mahiro)
  Jepang, Osaka 28 Maret 2001 Produser
  • Mantan peserta pelatihan YG Entertainment dan OUI Entertainment
  • Peserta TREASURE BOX, tereliminasi di Episode 6 - 2:2 Battle
  • Urutan ke-49 PRODUCE X 101
KOSHIN
(コウシン)
小松倖真
(こまつ こうしん、Komatsu Koshin)
  Jepang, Prefektur Hyogo 22 Oktober 2001 Dancer
  • Urutan ke-22 PRODUCE 101 JAPAN

Mantan Anggota sunting

Nama Nama Asli Tempat Lahir Tanggal Lahir Posisi Catatan
HIKARU
(ヒカル)
北川暉
(きたがわ ひかる、Kitagawa Hikaru)
  Jepang, Osaka 9 Februari 1999 Pemimpin
  • Urutan ke-38 PRODUCE 101 JAPAN

Referensi sunting

  1. ^ "PROFILE | BUGVEL Official Site". bugvel.com (dalam bahasa Jepang). 2021-04-09. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  2. ^ "YGのサバイバル番組「YG宝石箱」、J組の17歳マヒロ 「YGのナンバーワンになりたい」│韓国音楽K-POP│wowKorea(ワウコリア)". wowKorea(ワウコリア). 2018-11-08. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  3. ^ monster, KPOP (2019-05-02). "「プロデュースX 101」いよいよ放送スタート! 韓国ファンは1位候補者の予想で大盛り上がり! 選ばれた2人はいったいどんな人?日本人練習生も紹介". KPOP monster (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25. 
  4. ^ "「PRODUCE X 101」出演ワン・グンホ、OUIエンターテインメントと専属契約を締結…X1 キム・ヨハンと同じ事務所に". Kstyle. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  5. ^ "「PRODUCE X 101」出演した元YG練習生のマヒロ、グノ、「PRODUCE 101 JAPAN」出演の井上港人、佐藤來良、北川暉、小松倖真の6人組日韓ボ". wowKorea(ワウコリア). 2020-10-30. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  6. ^ "元YG練習生マヒロ、日本デビューを発表!「PRODUCE 101 JAPAN」出演メンバーとの新グループ"BUGVEL"を電撃公開". Kstyle. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  7. ^ Inc, Natasha. "BUGVEL初のラジオ番組スタート、デビュー直前の彼らの"今"をお届け". 音楽ナタリー (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25. 
  8. ^ Inc, Natasha. "BUGVELがデビュー曲配信、メンバー自身で作詞作曲". 音楽ナタリー (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25. 
  9. ^ "BUGVELメンバー、HIKARUについてのご報告 | BUGVEL Official Site". bugvel.com (dalam bahasa Jepang). 2022-01-27. Diakses tanggal 2022-08-25. 
  10. ^ "BUGVEL(バグベル)、 デビューシングル「bad guy」発売&SHOWCASE開催決定!". KpopStarz日本語版 Smashing! (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25. 
  11. ^ "DREAM PASSPORT主催イベント『Dream Gate 01』開催 ORβIT、HICO、BUGVELが初共演". Real Sound|リアルサウンド (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25. 
  12. ^ "BUGVEL、MAHIROとMINATOが作詞手掛ける「Heartbreaker」リリース". Real Sound|リアルサウンド (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal 2022-08-25.