Divisi Kapit
Bagian Kapit, yang dibentuk pada 2 April 1973, adalah salah satu dari dua belas divisi administratif di Sarawak, Malaysia. Divisi tersebut memiliki wilayah seluas 38,934 kilometer persegi, dan merupakan divisi administratif terbesar di Sarawak.
Kapit | |
---|---|
Lokasi Kantor Divisi | Kapit |
Pemerintahan kawasan lokal | Majlis Daerah Kapit (MDK), Majlis Daerah Song (MDS), Majlis Daerah Belaga (MDB) |
Luas | |
• Total | 38.934 km2 (15,033 sq mi) |
Populasi (2010[1]) | |
• Total | 114.924 |
• Kepadatan | 0,0.030/km2 (0,0.076/sq mi) |
Residen | Joseph Belayong |
Prefiks plat lisensi | QP |
Populasinya (sensus tahun 2010) berjumlah 114,924 orang. Secara etnis, populasi Divisi Kapit meliputi 68.7% Iban, 19.1% Orang Ulu, 7% Tionghoa, 3.4% Melayu, 1.3% Melanau, 0.3% Bidayuh, dan 0.1% "lain-lain".
Divisi Kapit terdiri dari tiga distrik (Kapit, Song dan Belaga) dan dua sub-distrik (Nanga Merit dan Sungai Asap).
Sekitar 86% dari wilayah lahan masuk kawasan hutan lindung. Ekonominya sebagian besar adalah pertanian, berbasis pada kehutanan, kelapa sawit, padi, karet, pisang, dan lada. Sumber daya alam lainnya meliputi batubara. Bendungan Bakun merupakan bagian dari Divisi Kapit.
Referensi
sunting- ^ "Laporan Kiraan Permulaan 2010". Jabatan Perangkaan Malaysia. hlm. iv. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-27. Diakses tanggal 24 January 2011.
Pranala luar
sunting- Kapit local government Diarsipkan 2005-11-18 di Wayback Machine.
- Kapit Tourism Diarsipkan 2006-10-05 di Wayback Machine.