Balakh Sher Mazari
Sardar Mir Balakh Sher Mazari (8 Juli 1928 – 4 November 2022) (bahasa Urdu: بلخ شیر مزاری) adalah seorang tumandar[1] (kepala suku) dan sardar tertinggi dari suku Mazari yang berada di kawasan tristat antara provinsi-provinsi Balochistan, Sindh dan Punjab, Pakistan.
Sardar Mir Balakh Sher Mazari | |
---|---|
Perdana Menteri Pakistan ke-14 Pelaksana jabatan | |
Masa jabatan 18 April 1993 – 26 Mei 1993 | |
Presiden | Ghulam Ishaq Khan |
Informasi pribadi | |
Lahir | 8 Juli 1928 Kot Karam Khan, Punjab, India Britania (sekarang Punjab, Pakistan) |
Meninggal | 4 November 2022 | (umur 94)
Partai politik | Partai Rakyat Pakistan |
Sunting kotak info • L • B |
Sebagai kepala suku, ia memegang gelar "Mir" selain juga sebutan "Tumandar" atau "Sardar". Mazari adalah Sardar ke-22 dan Mir suku Mazari ketujuh. Di samping Mazari, saudaranya Sherbaz Khan Mazari juga berperan dalam politik Pakistan. Putranya Sardar Riaz Mehmood Khan Mazari terpilih menjadi anggota Majelis Nasional Pakistan dari Konstituensi NA-195 (Rajanpur-III) sebagai kandidat partai politik Pakistan Tehreek-e-Insaf dalam pemilihan umum Pakistan 2018 dan cucunya Mir Dost Mohammad Mazari adalah anggota parlemen Partai Rakyat Pakistan dari NA-175 Rajanpur yang menjabat sebagai sekretaris parlemen untuk Kementerian Air dan Tenaga.[2]
Mazari menjabat sebagai Pelaksana Jabatan Perdana Menteri Pakistan setelah pemerintahan Nawaz Sharif digulingkan oleh presiden Ghulam Ishaq Khan. Masa jabatan Mazari sebagai perdana menteri sementara berakhir tiba-tiba pada 26 Mei 1993 ketika Mahkamah Agung mencabut perintah presiden dan mengembalikan Nawaz Sharif sebagai perdana menteri.[3]
Mazari meninggal pada 4 November 2022, pada usia 94 tahun.[4]
Referensi
sunting- ^ Qureshi, Hasnain. "Political scenario remains unchanged". The News International. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 July 2014.
- ^ Associated Press of Pakistan (7 November 2012). "Balakh Sher Mazari calls on Gilani". Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 July 2014. Diakses tanggal 12 July 2014.
- ^ Blood, Peter R. (1 December 1996). Pakistan: A Country Study. DIANE Publishing. hlm. 237–. ISBN 9780788136313. Diakses tanggal 16 June 2012.
- ^ "PM expresses grief over death of Mir Balakh Sher Mazari". Radio Pakistan. 4 November 2022. Diakses tanggal 4 November 2022.
Bacaan tambahan
sunting- Mazari, Sherbaz Khan (1999). A Journey to Disillusionment. Oxford University Press. ISBN 978-0-19-579076-4.
Pranala luar
sunting- OIC[pranala nonaktif]----Balakh Sher Mazari
Jabatan politik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Nawaz Sharif |
Perdana Menteri Pakistan Pelaksana jabatan 1993 |
Diteruskan oleh: Nawaz Sharif |