Batalyon Zeni Konstruksi 13

Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka atau Yon Zikon 13/KE adalah sebuah Batalyon Zeni Konstruksi TNI-AD. Satuan ini merupakan satuan yang berada di bawah kendali Resimen Zeni Konstruksi, Pusat Zeni Angkatan Darat (Pusziad) dan bermarkas di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.[1][2]

Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka
Dibentuk01 Juli 1962 (1962-07-01)
(62 tahun, 3 bulan)
NegaraIndonesia
CabangZeni
Tipe unitSatuan Bantuan Tempur
PeranPasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana
Bagian dariResimen Zeni Konstruksi
MarkasJagakarsa, Jakarta Selatan
JulukanYonzikon 13/KE
MotoBekerja Dengan Kemampuan Diri Sendiri
Baret HIJAU 
MaskotLebah Hitam
Tokoh
Komandan BatalyonLetnan Kolonel Czi Dedi Tri Sulistyo, S.I.P.
Wakil Komandan BatalyonMayor Czi Adi Kurniansyah, S.Sos.

Sejarah

sunting

Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka pada mulanya bernama Batalyon Zeni Konstruksi 3 yang merupakan pecahan dari Batalyon Zeni Pionir Magelang. Berdasarkan Surat Keputusan Menpangab Nomor KPTS-994 / VII / 1962 tanggal 1 Juli 1962, Batalyon Zeni Kontruksi 3 dimasukan dalam Organik KORRA I / CADUAD yang berkedudukan di Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Batalyon Zeni Konstruksi 13/Karya Etmaka mengalami beberapa kali perubahan sejak awal berdirinya. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Panglima Angkatan Darat Nomor KPTS-994 / II / 1963 tanggal 1 Februari 1963, Batalyon Zeni Konstruksi 3 dibentuk sebagai Satu Kesatuan “ EAR MARK “ dari Kostrad. Berdasarkan Surat Keputusan Panglima Kostrad Nomor Skep / 724 / XI / 1963 tanggal 7 Nopember 1963, Batalyon Zeni Konstruksi 3 dikembalikan kepada Direktorat Zeni Angkatan Darat. Berdasarkan Surat Keputusan Dirziad Nomor Skep / 190 / VII / 1965 tanggal 7 Juli 1965, Batalyon Zeni Konstruksi 3 diubah menjadi Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE dan berada di bawah Direktorat Zeni Angkatan Darat.

Berdasarkan Surat Keputusan Dirziad Nomor Skep / 120 / II / 1969 tanggal 10 Februari 1969, Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE masuk kedalam jajaran Resimen Zeni 2 /Konstruksi. Berdasarkan Surat Perintah Dankokon Kologad Nomor Sprin / 283 / XI / 1978 tanggal 2 November 1978 tentang pembekuan Resimen Zeni 2 / Konstruksi, maka pembinaan Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE selanjutnya di bawah Kajankonad. Berdasarkan Surat Keputusan Dirziad Nomor Skep / 529 / V / 1986 tanggal 16 Mei 1986, Batalyon Zeni Konstruksi 13/KE masuk kembali kedalam jajaran Resimen Zeni Konstruksi, Direktorat Zeni Angkatan Darat (Ditziad) sampai dengan sekarang.[3]

Pejabat Komandan

sunting
  1. Mayor Czi B. Triastjarjo (1967-1968)
  2. Mayor Czi Sudjana (1968-1971)
  3. Mayor Czi Hadi Sunaryo (1971-1972)
  4. Letkol Czi C.J. Rantung (1972-1973)⭐
  5. Letkol Czi Parwoto (1973-1975)
  6. Letkol Czi Nusi Soetanto (1975-1977)
  7. Letkol Czi Machmudi (1977-1979)
  8. Letkol Czi Suyoto (1979-1982)
  9. Letkol Czi Koenwrihardi (1982-1984)
  10. Letkol Czi J.E. Suhari (1984-1985)
  11. Letkol Czi Zulkarnain (1985-1987)
  12. Letkol Czi M. Ali Affandi (1987-1999)
  13. Letkol Czi Partoyo (1990-1991)
  14. Letkol Czi Hari Bambang Purnomo (1991-1993)⭐
  15. Letkol Czi Maskup (1993-1993)
  16. Letkol Czi Harnadi (1993-1995)
  17. Letkol Czi Nana Sudjana (1995-1997)
  18. Letkol Czi Ruslian Hariadi (1997-1998)⭐⭐
  19. Letkol Czi Edi Kuncoro (1998-1999)⭐⭐
  20. Letkol Czi P. Gunung Sarasmoro (1999-2001)⭐⭐
  21. Letkol Czi Irwan Zaini, S.IP., M.Hum. (2001-2003)⭐⭐
  22. Letkol Czi Prasusetyo Baroto, S.Ip. (2003-2005)
  23. Letkol Czi Djashar Djamil, S.E. (2005-2008)⭐⭐
  24. Letkol Czi Zainal Mukhtar, S.IP. (2008-2010)⭐
  25. Letkol Czi Rudy Wahjudiono, S.E. (2010-2011)
  26. Letkol Czi Hari Darmica, S.IP. (2011-2014)
  27. Letkol Czi Adi Suryanto (2014-2015)
  28. Letkol Czi Aji Sujiwo, S.H., M.Si. (2015-2019)
  29. Letkol Czi Kurniawan Hartanto, S.E. (2019-2020)
  30. Letkol Czi Alid Setiawan (2020-2022)
  31. Letkol Czi Dony Siswanto (2022-2023)
  32. Letkol Czi Dedi Tri Sulistyo, S.I.P. (2023-Sekarang)

Referensi

sunting
  1. ^ Yonzikon 13/Karya Etmaka
  2. ^ Logo Yonzikon 13/Karya Etmaka[pranala nonaktif permanen]
  3. ^ PROFIL SATUAN, "BATALYON ZENI KONTRUKSI 13/KARYA ETMAKA", Palangan, Volume 30 No. 42 Edisi IX, Desember 2009, hlm. 20-23.