Blowup
Blowup, atau Blow-Up, adalah film Britania-Italia tahun 1966 yang disutradarai Michelangelo Antonioni tentang seorang fotografer mode, diperankan David Hemmings, yang percaya bahwa ia telah merekam sebuah pembunuhan. Ini adalah film berbahasa Inggris pertama Antonioni.[2]
Blowup | |
---|---|
Sutradara | Michelangelo Antonioni |
Produser |
|
Skenario |
|
Cerita | Michelangelo Antonioni |
Berdasarkan | "Las babas del diablo" oleh Julio Cortázar |
Pemeran | |
Penata musik | Herbert Hancock |
Sinematografer | Carlo Di Palma |
Penyunting | Frank Clarke |
Perusahaan produksi |
|
Distributor |
|
Tanggal rilis |
|
Durasi | 111 menit |
Negara | Britania Raya Amerika Serikat Italia |
Bahasa | Inggris |
Anggaran | $1,8 juta[1] |
Pendapatan kotor | $20.000.000[1] |
Film ini juga dibintangi Vanessa Redgrave, Sarah Miles, John Castle, Jane Birkin, Tsai Chin, Peter Bowles, dan Gillian Hills, serta model tahun 1960-an Veruschka. Naskahnya ditulis oleh Antonioni dan Tonino Guerra. Dialog bahasa Inggrisnya ditulis oleh pelakon Britania Raya, Edward Bond. Film ini diproduseri Carlo Ponti yang mengontrak Antonioni untuk membuat tiga film berbahasa Inggris pesanan Metro-Goldwyn-Mayer (dua film lainnya adalah Zabriskie Point dan The Passenger).
Alurnya terinspirasi oleh cerita pendek karya Julio Cortázar, "Las babas del diablo" atau "The Devil's Drool" (1959),[3] juga diterjemahkan menjadi "Blow Up" dalam Blow-up and Other Stories yang diangkat dari sebuah cerita yang disampaikan oleh fotografer Sergio Larraín kepada Cortázar.[4] Alurnya juga terinspirasi dari kehidupan fotografer Swinging London, David Bailey.[5] Musik filmnya digubah oleh pianis jazz Herbie Hancock. Selain musik judul dan kredit pembuka dan penutup, musik film ini diegetik. Kata Hancock, "musik ini baru terdengar ketika seseorang menyalakan radio atau memutar piringan hitam."[6] Dalam sesi kompetisi utama Festival Film Cannes, Blowup dianugerahi Grand Prix du Festival International du Film, penghargaan tertinggi dalam festival ini.
Penayangan film era kontrabudaya[7] di Amerika Serikat yang menyertakan konten seksual eksplisit (menurut standar saat itu) oleh sebuah studio besar Hollywood bertentangan secara langsung dengan Production Code. Pujian dan pendapatannya yang tinggi menjadikan film ini sebagai salah satu hal yang mendorong penghapusan aturan produksi tersebut pada tahun 1968 dan pembentukan sistem penilaian film MPAA.[8] Pada tahun 2012, Blowup menempati peringkat 144 dalam jajak pendapat film terbaik di dunia oleh para kritikus Sight & Sound.[9]
Pemeran
sunting- David Hemmings sebagai Thomas
- Vanessa Redgrave sebagai Jane
- Sarah Miles sebagai Patricia
- John Castle sebagai Bill
- Jane Birkin sebagai The Blonde
- Gillian Hills sebagai The Brunette
- Peter Bowles sebagai Ron
- Veruschka von Lehndorff sebagai diri sendiri
- Julian Chagrin sebagai pantomim
- Claude Chagrin sebagai pantomim
- Susan Brodrick sebagai penjaga toko antik (tidak masuk kredit)
- Tsai Chin sebagai resepsionis Thomas (tidak masuk kredit)
- Jill Kennington sebagai model (tidak masuk kredit)
- Peggy Moffitt sebagai model (tidak masuk kredit)
- Harry Hutchinson sebagai penjaga toko (tidak masuk kredit)
- Ronan O'Casey sebagai kekasih Jane di taman (tidak masuk kredit)
- Reg Wilkins sebagai asisten Thomas (tidak masuk kredit)
Penghargaan
suntingPenghargaan | Tanggal | Kategori | Penerima | Hasil | Ref |
---|---|---|---|---|---|
Academy Awards | 10 April 1967 | Best Director | Michelangelo Antonioni | Nominasi | [10] |
Best Original Screenplay | Michelangelo Antonioni, Tonino Guerra and Edward Bond | Nominasi | |||
British Academy Film Awards | 1968 | Best British Film | Michelangelo Antonioni | Nominasi | [11] |
Best Cinematography, Colour | Carlo Di Palma | Nominasi | |||
Best Art Direction, Colour | Assheton Gorton | Nominasi | |||
Cannes Film Festival | 27 April – 12 May 1967 | Grand Prix du Festival International du Film | Michelangelo Antonioni | Menang | [12][13] |
French Syndicate of Cinema Critics | 1968 | Best Foreign Film | Michelangelo Antonioni | Menang | [14] |
Golden Globe Awards | 15 February 1967 | Best Foreign Film, English Language | Blowup | Nominasi | [15] |
Nastro d'Argento | 1968 | Best Foreign Director | Michelangelo Antonioni | Menang | [14] |
National Society of Film Critics | January 1967 | Best Film | Blowup | Menang | [16] |
Best Director | Michelangelo Antonioni | Menang |
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- Catatan
- ^ a b Corliss, Richard (5 August 2007). "When Antonioni Blew Up the Movies" Diarsipkan 2013-01-05 di Archive.is. Time. Retrieved 21 February 2011.
- ^ One of the three stories comprising I Vinti was set in London and shot with wholly English dialogue.
- ^ Beltzer, Thomas (15 April 2005). "La Mano Negra: Julio Cortázar and His Influence on Cinema". Senses of Cinema. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 October 2010. Diakses tanggal 21 February 2011.
- ^ Forn, Juan. "El rectángulo en la mano". Página 12 (dalam bahasa Spanish). Diakses tanggal 11 August 2017.
- ^ Brigitte Tast, Hans-Jürgen Tast: light room - dark room. Antonionis "Blow-Up" und der Traumjob Fotograf, Kulleraugen Vis.Komm. Nr. 44, Schellerten 2014, ISBN 978-3-88842-044-3
- ^ Goldberg, Joe. "Catching Action," Billboard, 1 May 1999.
- ^ Walter Ryce (2013-11-27). "Ethan Russell's seminal '60s rock photos dazzle at Winfield Gallery in Carmel". montereycountyweekly.com. Diakses tanggal 2014-04-29.
- ^ vbcsc03l@vax.csun.edu (snopes) (25 May 1993). "Re: The MPAA". The Skeptic Tank. The Skeptic Tank. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-08-18. Diakses tanggal 1 August 2012.
- ^ "Votes for Blowup (1967)". British Film Institute. Diakses tanggal January 22, 2017.
- ^ "THE 39TH ACADEMY AWARDS". Academy of Motion Picture Arts and Sciences. 2015. Diakses tanggal 11 June 2017.
- ^ "Film in 1968". British Academy of Film and Television Arts. Diakses tanggal 11 June 2017.
- ^ "Festival de Cannes: Blowup". festival-cannes.com. Diakses tanggal 8 March 2009.
- ^ Staff writer (19 May 1967). "People: May 19, 1967". Time. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-02-04. Diakses tanggal 21 February 2011.
- ^ a b Passafiume, Andrea. "Blow-Up (1966), AWARDS AND HONORS". Turner Classic Movies. Diakses tanggal 11 June 2017.
- ^ "Blow-Up". Hollywood Foreign Press Association. Diakses tanggal 11 June 2017.
- ^ "Past Awards". National Society of Film Critics. Diakses tanggal 11 June 2017.
- Daftar pustaka
- Brunette, Peter (2005). DVD Audio Commentary (Iconic Films).
- Hemmings, David (2004). Blow-Up… and Other Exaggerations – The Autobiography of David Hemmings. Robson Books (London). ISBN 978-1-861-05789-1.
- Huss, Roy, ed. (1971). Focus on Blow-Up. Film Focus. New Jersey: Prentice-Hall. hlm. 171. ISBN 978-0-13-077776-8. Includes a translation of Cortázar's original short story.
Pranala luar
sunting- Blowup di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- (Inggris) Blowup di TCM Movie Database
- (Inggris) Blowup di AllMovie
- Blowup di Rotten Tomatoes (dalam bahasa Inggris)
- Where Did They Film That? — film entry
- Peter Bowles on making of Blow-Up
- Blowup Then & Now website
- On the set of Antonioni's Blow-Up and how this film about a '60s fashion photographer compared to the real thing.