Bosnia dan Herzegovina dalam Kontes Lagu Eurovision 2011

Bosnia dan Herzegovina akan berpartisipasi dalam Kontes Lagu Eurovision 2011 yang diselenggarakan di Düsseldorf, Jerman dan akan menyeleksi perwakilannya melalui 2 tahap, yang pertama adalah pemilihan artis dan yang kedua adalah pemilihan lagu, yang diorganisir oleh Radiotelevizija Bosne i Hercegovine (BHRT).

Kontes Lagu Eurovision 2011
Negara Bosnia dan Herzegovina
Seleksi Nasional
Proses seleksiArtis: Seleksi internal
Lagu: Akan diumumkan
Tanggal seleksiArtis: 1 Desember 2010
Lagu: 20 Februari 2011
Artis PemenangDino Merlin

BH Eurosong 2011

sunting

BHRT mengumumkan bahwa mereka akan berpartisipasi di Eurovision tahun 2011 yang diselenggarakan di Jerman, dan pengumuman tersebut diumumkan pada September 2010. Pengumuman tersebut juga tersebar di jejaring sosial Facebook..[1] Seperti tahun-tahun sebelumnya, BHRT akan menyeleksi langsung perwakilannya. Kemudian, mereka akan mempresentasikan lagu yang akan dibawakan oleh artis yang dipilih pada tanggal 20 Februari 2011..[2][3]

Pada 1 Desember 2010, tepatnya dalam acara spesial yang ditayangkan BHRT, pihak panitia mengumumkan bahwa Dino Merlin akan menjadi perwakilan Bosnia dan Herzegovina. Sebelumnya, Merlin mewakili negara ini pada tahun 1999.[4]

Ketua Delegasi Bosnia dan Herzegovina, Dejan Kukric, mengatakan bahwa, jika perwakilan yang dipilih bingung memilih lagu mana yang akan dinyanyikannya, maka akan dilaksanakan televoting.[5]

Di Eurovision

sunting

Bosnia dan Herzegovina akan berkompetisi di salah satu semifinal yang diselenggarakan masing-masing tanggal 10 dan 12 Mei 2011.

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ Coronerri, Alenka (2010-09-18). "BOSNIA & HERZEGOVINA - BHRT needs your suggestions". Oikotimes.com. Diakses tanggal 2010-11-19. [pranala nonaktif permanen]
  2. ^ Jiandani, Sanjay (2010-11-19). "Bosnia & Herzegovina confirms participation in Düsseldorf". EscToday.com. Diakses tanggal 2010-11-19. 
  3. ^ M. Escudero, Victor (2010-11-19). "Bosnia and Herzegovina will be in Düsseldorf". Eurovision.tv. Diakses tanggal 2010-11-19. 
  4. ^ Siim, Jarmo (2010-12-02). "Dino Merlin goes for Bosnia & Herzegovina". Eurovision.tv. Diakses tanggal 2010-12-02. 
  5. ^ Hondal, Victor (2010-12-01). "Dino Merlin to represent Bosnia & Herzegovina in 2011". EscToday.com. Diakses tanggal 2010-12-02.