Brush with Danger
Brush with Danger adalah sebuah film aksi di Amerika yang disutradarai dan diproduseri oleh Livi Zheng. Film ini dibintangi oleh Ken Zheng, Livi Zheng, Norman Newkirk, Nikita Breznikov, Michael Blend, dan Stephanie Hilbert. Film ini ditulis, diproduseri, dan disutradarai oleh kakak beradik dari Indonesia; Livi Zheng dan Ken Zheng. Film ini juga berkolaborasi dengan David L Boushey (koordinator pemeran pengganti), Leslie Shatz (penyunting suara), Susan Kurtz (penyunting dialog), Garry Schyman (komposer) dan John Rosenberg (editor). Film ini dirilis di AS pada 19 September 2014[1][2][3][4] dan di Indonesia pada November 2015.
Pemeran
sunting- Ken Zheng sebagai Qiang Ken
- Livi Zheng sebagai Qiang Alice
- Norman Newkirk sebagai Justus Sullivan
- Nikita Breznikov sebagai Nick Thompson
- Michael Blend sebagai Marcus Gilani
- Stephanie Hilbert sebagai Elizabeth St. Clouds
Kru film
sunting- David L Boushey, koordinator pemeran pengganti
- Garry Schyman, komposer[6]
- Leslie Shatz, penata suara
- Susan Kurtz, desain suara
- John Rosenberg, editor
- Norman Hollyn, konsultan kreatif
- Bruce Goodman, pewarna
- Bob Macdougall, direktur pertarungan
- J. Daniel Dusek, manajer produksi
Produksi dan penayangan
suntingProduksi dimulai pada musim panas 2012, pengambilan gambar diselesaikan dalam waktu 27 hari di Seattle, Washington dan Los Angeles, California. Film ini ditayangkan di New York dan kota-kota lainnya di Amerika Serikat mulai 19 September 2014.[1][2]
Referensi
sunting- ^ a b c d "Brush with Danger IMDb page".
- ^ a b "She's an Indonesian kid, making films in Washington" Diarsipkan 2014-08-12 di Wayback Machine..
- ^ "New York City Set To Kick-Off The Premiere Of Martial Arts Crime Drama".
- ^ "AN Indonesian Kid Makes Hollywood Film" Diarsipkan 2015-11-17 di Wayback Machine..
- ^ a b "Indonesian director Zheng Livi Create Hollywood Movie Brush With Danger". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-12-22. Diakses tanggal August 27, 2014.
- ^ "Garry Schyman and Brush with Danger". Diakses tanggal August 27, 2014.
Pranala luar
sunting- Situs web resmi
- Brush with Danger di IMDb (dalam bahasa Inggris)