Bumitama Agri

perusahaan asal Indonesia

Bumitama Agri adalah anak perusahaan Bumitama Gunajaya Agro yang berkantor pusat di Singapura. Bumitama adalah perusahaan perkebunan kelapa sawit Indonesia yang memproduksi minyak sawit mentah (CPO). Perusahaan ini didirikan tahun 1996 oleh Harita Group dengan aset awal di Kalimantan Tengah. Bumitama kini memiliki lebih dari 190.000 hektar lahan dan telah memanfaatkan 140.000 hektar di antaranya untuk perkebunan kelapa sawit, terutama di Kalimantan Barat dan Tengah.

Bumitama Agri Ltd
Terbuka (SGX: P8Z)
IndustriPemrosesan makanan
Didirikan1996
PendiriLim Gunawan Hariyanto
Kantor pusatJakarta
Tokoh kunci
ProdukMinyak sawit mentah, inti kelapa sawit
$81 juta (2012)
Karyawan
20.000
IndukHarita Group
Anak usahaBumitama Gunajaya Agro

Perusahaan ini memiliki enam pabrik CPO (lima di Kalimantan dan satu di Riau) yang menghasilkan lebih dari 450.000 ton CPO per tahun. Konsumen utamanya adalah Wilmar International, Sinar Mas Group, dan Musim Mas.[1] Pada April 2012, Bumitama Agri melakukan penawaran umum perdana (IPO) di Bursa Efek Singapura dengan harga saham $0,745 per lembar. Per Agustus 2014, kapitalisasi pasarnya mencapai $1,8 miliar dan harga sahamnya naik lebih dari 60 persen sejak IPO.[2]

Manajemen

sunting
  1. Lim Gunawan Hariyanto - Ketua Eksekutif dan CEO
  2. Gunardi Hariyanto Lim - Wakil CEO
  3. Johannes Tanuwijaya - CSO
  4. Sie Eddy Kurniawan - CFO
  5. Roebbianto - COO[3]

Referensi

sunting
  1. ^ "Bumitama Main Info". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-04-19. Diakses tanggal 2016-09-11. 
  2. ^ "Bloomberg - Bumitama Agri Ltd". 
  3. ^ "Bumitama Agri Ltd - Prospectus". April 2012: 178–182.