Bunuhlah ayam untuk menakuti monyet

Bunuhlah ayam untuk menakuti monyet (Hanzi tradisional: 殺雞儆猴; Hanzi sederhana: 杀鸡儆猴; Pinyin: Shājījǐnghóu; Wade–Giles: Sha-chi-ching-hou) adalah sebuah idiom Tiongkok lama. Istilah tersebut merujuk untuk membuat contoh terhadap seseorang dalam rangka mengancam orang-orang lainnya.[1]

Menurut kisah lama, seorang penghibur jalanan meraih sejumlah ulang dari monyet penarinya. Suatu hari, ketika monyet tersebut enggan menari, penghibur tersebut membunuh seekor ayam hidup di depan monyet dan kemudian monyet tersebut terus menari.[1]

Sebuah anekdot sejarah menyatakan bahwa, pada permulaan Dinasti Zhou, Jiāng Zǐyá dibujuk oleh rajanya untuk menemukan seorang penasehat. Jiāng Zǐyá membujuk seorang cendekiawan yang tinggal di puncak gunung. Saat cendekiawan tersebut menolak berulang kali, Jiāng Zǐyá membunuh cendekiawan tersebut.[1]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c Chinese Idiom: 杀鸡儆猴 (shā jī jǐng hóu) Diarsipkan 2015-04-02 di Wayback Machine.