William Caleb "Cale" Yarborough[1] (27 Maret 1939 – 31 Desember 2023) adalah mantan pembalap dan pemilik tim, pengusaha dan petani yang pernah berkarier di NASCAR Seri Piala Winston. Ia adalah salah satu dari hanya dua pembalap dalam sejarah NASCAR yang memenangkan tiga kejuaraan berturut-turut, menang pada tahun 1976, 1977 dan 1978. Ia adalah salah satu pembalap mobil stok terkemuka dari tahun 1960-an hingga 1980-an yang juga berkompetisi di acara IndyCar. Ketenarannya sedemikian rupa sehingga model khusus dari Mercury Cyclone Spoiler II dinamai menurut namanya.

Cale Yarborough
LahirWilliam Caleb Yarborough
(1939-03-27)27 Maret 1939
Timmonsville, South Carolina, Amerika Serikat
Meninggal31 Desember 2023(2023-12-31) (umur 84)
Florence, South Carolina, Amerika Serikat
Karier NASCAR Seri Piala
560 lomba dalam kurun waktu 31 tahun
Hasil terbaikJuara - 1976, 1977, 1978
Lomba pertamaSouthern 500 1957 (Darlington)
Lomba terakhirAtlanta Journal 500 1988 (Atlanta)
Menang pertamaLomba Tanpa Nama 1965 (Valdosta)
Menang terakhirMiller High Life 500 1985 (Charlotte)
Menang Top 10 Pole
83 319 70

Profil sunting

Raihan 83 kemenangan yang diraih Yarborough di Seri Piala membuatnya sejajar dengan Jimmie Johnson untuk urutan keenam dalam daftar pemenang lomba Seri Piala terbanyak sepanjang masa (di belakang Bobby Allison dan Darrell Waltrip, yang imbang di urutan keempat dengan 84 kemenangan).[2] Persentase kemenangan 14,82%-nya adalah yang terbaik kesembilan sepanjang masa dan ketiga di antara mereka yang memiliki 500 kali start lomba atau lebih.[3] Yarborough memenangkan Daytona 500 empat kali; kemenangan pertamanya datang pada tahun 1968 untuk Wood Brothers Racing, yang kedua pada tahun 1977 untuk Junior Johnson, dan kemenangan berturut-turut pada tahun 1983 dan 1984 untuk Ranier-Lundy Racing.[4][5][6][7] Yarborough adalah pemenang tiga kali Penghargaan Pembalap Tahun Ini dari Asosiasi Pers Motorsports Nasional (1977, 1978, 1979).[8] Setelah pensiun, ia memiliki Cale Yarborough Motorsports dan beberapa bisnis pertanian yang sukses.

Yarborough juga pernah turun di lomba Le Mans 24 Jam pada 1981. Bertandem dengan Billy Hagan dan Bill Cooper mengendarai mobil Chevrolet Camaro IMSA tetapi hasilnya gagal finis.

Pada tahun 1972, Yarborough menjadi calon dari Partai Republik pertama yang terpilih menjadi anggota Dewan Kabupaten Florence sejak Rekonstruksi.[9] Selama pemilihan presiden Amerika Serikat 1976, ia berkampanye untuk teman lamanya, Jimmy Carter.[10] Tahun itu, Yarborough terpilih kembali ke dewan daerah, kali ini sebagai calon dari Partai Demokrat.[11]

Yarborough meninggal di McLeod Hospice House di Florence, Carolina Selatan pada 31 Desember 2023, dalam usia 84 tahun.[12]

Referensi sunting

  1. ^ Hawkins, Jim (2003). Tales from the Daytona 500. Sports Publishing LLC. hlm. 107. ISBN 1-58261-530-6. 
  2. ^ "Jayski's NASCAR Silly Season Site - All Time Sprint Cup Winners". Jayski.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 4, 2012. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  3. ^ "Jayski's NASCAR Silly Season Site - All Time Winston Cup Winners". Jayski.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 4, 2012. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  4. ^ "1968 Daytona 500". Racing-Reference.info. February 25, 1968. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  5. ^ "1977 Daytona 500". Racing-Reference.info. February 20, 1977. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  6. ^ "1983 Daytona 500". Racing-Reference.info. February 20, 1983. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  7. ^ "1984 Daytona 500". Racing-Reference.info. February 19, 1984. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  8. ^ ":: National Motorsports Press Association ::". Nmpaonline.com. Diakses tanggal July 14, 2013. 
  9. ^ "Yarborough Eyes Auto or Senate Race". The New York Times. March 3, 1974. 
  10. ^ Cadigan, Barry (February 21, 1977). "Yarborough chalks up $63,700 with Daytona 500 runaway". The Boston Globe. 
  11. ^ Katz, Michael (February 21, 1977). "Yarborough Triumps in Daytona 500 a Second Time". The New York Times. 
  12. ^ "3-time NASCAR Cup Series champion Cale Yarborough dies". Yahoo! Sport. December 31, 2023. Diakses tanggal December 31, 2023. 

Bacaan lebih lanjut sunting

  • Bechtel, Mark. He Crashed Me So I Crashed Him Back: The True Story of the Year the King, Jaws, Earnhardt, and the Rest of NASCAR's Feudin', Fightin' Good Ol' Boys Put Stock Car Racing on the Map, Little, Brown and Company, 2010, ISBN 978-0-316-03402-9.
  • Hinton, Ed. Daytona: From the Birth of Speed to the Death of the Man in Black, Warner, 2001, ISBN 978-1-61680-101-4.
  • Menzer, Joe. The Great American Gamble: How the 1979 Daytona 500 Gave Birth to a NASCAR Nation, Wiley, 2009, ISBN 978-0-470-22869-2.
  • McGinnis, Joe. They Call Him Cale: The Life and Career of NASCAR Legend Cale Yarborough, Triumph Books, 2008, ISBN 978-1-60078-051-6.
  • Yarborough, Cale, with William Neely. Cale: The Hazardous Life and Times of the World's Greatest Stock Car Driver, Times Books, 1986, ISBN 978-0-8129-1261-6.

Pranala luar sunting