Chrom
Chrom adalah tokoh dalam permainan video Fire Emblem Awakening dan seri Fire Emblem. Ia adalah seorang pangeran Kerajaan Ylisse, keturunan Marth, saudara dari Lissa and Emmeryn, dan ayah Lucina. Chrom memimpin pasukan milisi yang disponsori kerajaan tersebut yang dikenal dengan nama The Shepherds yang bertugas untuk memeriksa perbuatan negara musuh, dan memegang pedang legendaris fauchon. Chrom muncul di permainan video lain dalam seri Fire Emblem dan muncul juga di permainan video persilangan seperti Project X Zone 2, Tokyo Mirage Sessions ♯FE dan Super Smash Bros. Ultimate. Pengisi suara Chrom adalah Tomokazu Sugita dalam bahasa Jepang dan Matthew Mercer dalam bahasa Inggris.
Chrom | |
---|---|
Tokoh Fire Emblem | |
Penampilan perdana | Fire Emblem Awakening (2012) |
Pencipta | Kouhei Maeda Genki Yokota |
Didesain oleh | Kouhei Maeda Yusuke Kozaki |
Pengisi suara | Bahasa Inggris: Matthew Mercer[1] Bahasa Jepang: Tomokazu Sugita[1] |
Informasi | |
Senjata | Fauchon |
Chrom adalah salah satu tokoh populer dalam seri Fire Emblem dan juga disukai oleh para pengulas dalam permainan Fire Emblem Awakening dan permainan video sempalain yang lain. Alasan mengapa para pengulas menyukai tokoh Chrom adalah karena penampilan dan sekaligus watak tokoh tersebut.
Bacaan lebih lanjut
sunting- Hidalgo, Jason (June 23, 2016). "Sing and destroy: Tokyo Mirage Stories ♯FE review". Reno Gazette.
- Metz, Joseph (November 22, 2020). "10 Most Memorable Romanceable Characters in RPGs". TheGamer.
- Busby, James (January 25, 2019). "Super Smash Bros. Ultimate - which characters rank the highest?". GamesRadar.
- Solorzano, Sergio (January 27, 2021). "Fire Emblem Fans Are Memeing A Random NPC Into Becoming A Premium Gacha Pull". TheGamer.
Referensi
sunting- ^ a b "Chrom Voices (Fire Emblem)". Behind The Voice Actors. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 February 2024. Diakses tanggal 5 February 2024.