Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah

(Dialihkan dari DPRD Kalimantan Tengah)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (disingkat DPRD Kalimantan Tengah atau DPRD Kalteng) adalah lembaga legislatif unikameral yang berkedudukan di provinsi Kalimantan Tengah adalah lembaga perwakilan rakyat daerah yang berkedudukan sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Daerah di Provinsi Kalimantan Tengah, Indonesia. DPRD Kalimantan Tengah beranggotakan 45 orang yang dipilih melalui pemilihan umum setiap lima tahun sekali. Pimpinan DPRD Kalimantan Tengah terdiri dari 1 Ketua dan 3 Wakil Ketua yang berasal dari partai politik pemilik jumlah kursi dan suara terbanyak. Anggota DPRD Kalimantan Tengah yang sedang menjabat saat ini adalah hasil Pemilu 2019 yang dilantik pada 28 Agustus 2019 oleh Ketua Pengadilan Tinggi Palangkaraya, Mohammad Hatta, di Gedung DPRD Provinsi Kalimantan Tengah.[1][2][3] Komposisi anggota DPRD Kalimantan Tengah periode 2019-2024 terdiri dari 11 partai politik dimana PDI Perjuangan adalah partai politik pemilik kursi terbanyak yaitu 12 kursi. Pada Pemilu 2014, DPRD Kalimantan Tengah menempatkan 45 orang wakilnya yang tersebar ke dalam beberapa fraksi, dengan perolehan suara mayoritas diraih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.[4][5][6]

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
Provinsi Kalimantan Tengah
Periode 2024-2029
Jenis
Jenis
Jangka waktu
5 tahun
Sejarah
Didirikan2 April 1959
Sesi baru dimulai
28 Agustus 2024
Pimpinan
Ketua
Drs. Arton S. Dohong (PDI-P)
sejak 14 Februari 2024
Wakil Ketua I
Riska Agustin, S.Ak (Golkar)
sejak 14 Februari 2024
Wakil Ketua II
Muhammad Ansyari (Gerindra)
sejak 14 Februari 2024
Wakil Ketua III
H. Jimmy Carter (Demokrat)
sejak 14 Februari 2024
Komposisi
Anggota45
Partai & kursi
  PDIP (10)
  Golkar (8)
  Gerindra (6)
  Demokrat (6)
  NasDem (5)
  PKB (4)
  PAN (4)
  Perindo (1)
  PKS (1)
Pemilihan
Proporsional-Terbuka
Pemilihan terakhir
14 Februari 2024
Pemilihan berikutnya
Pemilihan umum legislatif Indonesia 2029
Tempat bersidang
Gedung DPRD Provinsi Kalimantan Tengah
Jalan S. Parman No. 2
Kode Pos 73112
Jekan Raya, Kota Palangkaraya
Kalimantan Tengah, Indonesia
Situs web
dprd.kalteng.go.id
L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Hasil Pemilihan Umum

sunting

Perolehan suara sah partai politik peserta Pemilu 2024 dari setiap daerah pemilihan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah adalah sebagai berikut.

Hasil pemilihan umum 2024
Daerah pemilihan PKB Gerindra PDI-P Golkar NasDem Buruh Gelora PKS PKN Hanura Garuda PAN PBB Demokrat PSI Perindo PPP Ummat Jumlah suara sah
Kalimantan Tengah 1 27.232 38.265 61.743 38.974 40.178 1.400 2.214 11.245 404 8.974 1.545 22.671 491 19.962 12.078 18.886 3.503 579 310.344
Kalimantan Tengah 2 28.593 51.417 70.384 46.275 22.705 1.164 2.437 11.576 489 1.470 549 22.063 252 19.245 2.668 3.355 4.449 601 289.692
Kalimantan Tengah 3 11.269 37.549 37.851 66.073 18.659 711 1.165 5.845 192 10.465 677 6.933 281 14.710 2.530 9.975 3.617 1.342 229.844
Kalimantan Tengah 4 24.269 25.884 64.218 34.111 12.543 1.051 983 15.942 676 2.982 646 22.915 579 59.748 4.109 5.529 4.957 624 281.766
Kalimantan Tengah 5 23.447 31.703 86.449 27.210 25.614 1.229 1.557 4.302 959 2.332 906 24.913 1.581 16.697 2.329 3.218 10.887 264 265.597
Jumlah 114.810 184.818 320.645 212.643 119.699 5.555 8.356 48.910 2.720 26.223 4.323 99.495 3.184 130.362 23.714 40.963 27.413 3.410 1.377.243
Sumber: Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia[7]

Komposisi Anggota

sunting

Periode Pertama

sunting

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kalimantan Tengah periode pertama yang pada awalnya dilantik pada tahun 1958 dan kemudian disesuaikan jumlah anggotanya pada 1959 hingga terbentuknya DPRD Gotong Royong.[8][9]

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
1958-1959 1959-1961
Masyumi 3   3
Partai Dayak 3   3
PNI 2   2
PSII 1   1
PKI 2   1
NU 2   1
PKT 1   1
PPTI 1   1
SKDI 1   1
KKB 1   1
Jumlah Anggota 17  15
Jumlah Partai 10  10

DPRD Gotong Royong

sunting

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Gotong Royong Kalimantan Tengah yang terbentuk pada 1961 dalam dua periode.[8][9]

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
1961-1966 1966-1971
NU 2   6
PNI 2   5
PSII 1   1
PKI 2
Parkindo 1   3
Golkar 3   10
ABRI 2   5
Pengusaha Nasional 1   0
Alim Ulama Islam 1   0
Alim Ulama Kristen/Protestan 1   2
Alim Ulama Kaharingan 1   1
IPKI 0   1
Katolik 0   1
Murba 0   1
Persit 0   1
Veteran 0   1
Parmusi 0   1
Pejuang Wanita 0   1
Jumlah Anggota 17   40
Jumlah Partai 11   15

Orde Baru

sunting

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kalimantan Tengah pada Orde Baru.[8][9]

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
1971-1977 1977-1982 1982-1987 1987-1992 1992-1997 1997-1999
NU 4
PSII
Parmusi 1
Golkar 28   24   29   32   31   31
ABRI 6   6   6   9   9   9
PPP 9   5   3   3   4
PDI 1   0   1   2   1
Jumlah Anggota 40   40   40  45   45   45
Jumlah Partai 5   4   3   4   4   4

Era Reformasi

sunting

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kalimantan Tengah pada awal reformasi hingga sekarang.[8][9][10]

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
1999-2004 2004-2009 2009-2014 2014-2019 2019-2024 2024-2029
ABRI 5
Persatuan 1
Krisna 1   0
PDI 1   0   0
PPNU 1   0   0
PKNU (baru) 1
PDK (baru) 1   0
PDS (baru) 1   0
PBR (baru) 1   0
PKB 3   2   1   3   4   4
PDI-P 14   10   12   11   12   10
Golkar 11   14   6   5   7   8
PKS 0   1   2   0   1   1
PPP 5   5   4   3   1   0
PAN 2   4   5   5   2   4
PBB 1   1   2   0   0   0
PKPI 0   0   0   1   0
Demokrat (baru) 5   6   5   6   6
Hanura (baru) 2   1   1   0
Gerindra (baru) 4   6   5   6
NasDem (baru) 5   5   5
Perindo (baru) 1   1
Jumlah Anggota 45   45   45   45   45   45
Jumlah Partai 11   11   11   10   11   9


Fraksi

sunting

Fraksi merupakan wadah berhimpun anggota DPRD dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan fungsi, tugas, dan wewenang serta hak dan kewajiban DPRD. Setiap fraksi beranggotakan paling sedikit sama dengan jumlah komisi di DPRD.[11] Satu fraksi di DPRD Kalimantan Tengah setidaknya beranggotakan 4 orang.[12] DPRD Kalimantan Tengah periode 2024-2029 terdiri dari 7 fraksi sebagai berikut:[13][14][15]

Nama Fraksi Partai Politik Ketua Jumlah Anggota
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan PDI-P Arton S. Dohong 10
Partai Golongan Karya Golkar Sudarsono 8
Partai Gerakan Indonesia Raya Gerindra Wengga Febri Dwi Tananda 6
Partai Demokrat Demokrat Junaidi 6
Partai Nasional Demokrat NasDem Faridawaty Darland Atjeh 5
Partai Kebangkitan Bangsa PKB Habib Sayid Abdul Rasyid 4
PAN PAN Tomy Irawan Diran 4

Alat Kelengkapan DPRD

sunting

Berdasarkan Pasal 110 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, Alat Kelengkapan DPRD (AKD) Provinsi terdiri dari:

  1. Pimpinan
  2. Badan Musyawarah (Bamus)
  3. Komisi
  4. Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda)
  5. Badan Anggaran (Banggar)
  6. Badan Kehormatan (BK)
  7. Alat kelengkapan Lain (dibentuk melalui Rapat Paripurna)

Pimpinan DPRD

sunting

Sesuai peraturan perundang-undangan, DPRD Provinsi yang beranggotakan: 35-44 orang dipimpin oleh 1 ketua dan 2 wakil ketua; 45-84 orang dipimpin oleh 1 ketua dan 3 wakil ketua; dan 85-100 orang dipimpin oleh 1 ketua dan 4 wakil ketua.[16] Pimpinan DPRD Kalimantan Tengah terdiri dari 1 Ketua dan 3 Wakil Ketua yang berasal dari partai politik peraih kursi dan suara terbanyak secara berurutan. Berikut ini adalah daftar Ketua DPRD Kalimantan Tengah sejak awal pembentukannya.[8]

Nomor Urut Ketua Mulai Menjabat Selesai Menjabat Periode DPRD Wakil Ketua Keterangan
1 Oesman Abdullah (Masyumi) 1958 1961 1958-1961 DPRD Periode Pertama
2 Tjilik Riwut 1961 1964 1961-1966 Gubernur ex-officio sebagai Ketua DPRD-GR.
lowong 1964 1966 Gubernur tidak lagi ex-officio sebagai Ketua DPRD-GR.
3 Amir Hamzah (Golkar) 1966 1971 1966-1971 Ketua DPRD-GR
4 Willy Ananias Gara (Golkar) 1971 1977 1971-1977
1977 1979 1977-1982
5 E.A. Toewak (Golkar) 1979 1982 Pejabat sebelumnya terpilih menjadi Gubernur Kalimantan Tengah.
6 Darland A.M. Atjeh (Golkar) 1982 1987 1982-1987
7 Soeshandoko (Golkar) 1987 1992 1987-1992
1992 1997 1992-1997
8 Duwiter Mangkusari (Golkar) 1997 1999 1997-1999
9 Said Ahmad Fawzy Zain Bachsin (PPP) 1999 2004 1999-2004
10 Reinhard Atu Narang (PDI-) 2004 2009 2004-2009
11 Reinhard Atu Narang (PDI-P) 2009 2014 2009-2014
2014 2019 2014-2019
Duwel Rawing (PDI-P) 28 Agustus 2019 7 Oktober 2019 2019-2024 Abdul Razak (Golkar) Pimpinan sementara
12 Wiyatno (PDI-P) 7 Oktober 2019 petahana Abdul Razak (Golkar)
Jimmy Carter (Demokrat)
Faridawaty Darland Atjeh (NasDem)
[17]
13 Arton. Dohong (PDI-P) 26 November 2024 2029 2024-2029 Riska Agustin (Golkar)
Muhammad Ansyari (Gerindra)
Jimmy Carter (Demokrat)

Komisi

sunting

Sesuai ketentuan perundang-undangan, DPRD Provinsi yang beranggotakan 35-55 orang dapat membentuk 4 komisi dan DPRD Provinsi yang beranggotakan lebih dari 55 orang dapat membentuk 5 komisi.[18] DPRD Kalimantan Tengah terdiri dari 4 komisi sebagai berikut:[19]

  • Komisi I Bidang Pemerintahan dan Keuangan
  • Komisi II Bidang Perekonomian
  • Komisi III Bidang Kesejahteraan Rakyat
  • Komisi IV Bidang Fisik dan Prasarana

Daerah Pemilihan

sunting

Pada Pileg 2019[20] dan Pileg 2024[21], pemilihan DPRD Kalimantan Tengah dibagi kedalam 5 daerah pemilihan (dapil) sebagai berikut:

Nama Dapil Wilayah Dapil Jumlah Kursi
KALIMANTAN TENGAH 1 Kabupaten Katingan, Kabupaten Gunung Mas, Kota Palangka Raya 10
KALIMANTAN TENGAH 2 Kabupaten Kotawaringin Timur, Kabupaten Seruyan 10
KALIMANTAN TENGAH 3 Kabupaten Kotawaringin Barat, Kabupaten Sukamara, Kabupaten Lamandau 7
KALIMANTAN TENGAH 4 Kabupaten Barito Selatan, Kabupaten Barito Utara, Kabupaten Murung Raya, Kabupaten Barito Timur 9
KALIMANTAN TENGAH 5 Kabupaten Kapuas, Kabupaten Pulang Pisau 9
TOTAL 45

Daftar Anggota

sunting

Periode 2019–2024

sunting

Berikut ini adalah daftar anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah periode 2019–2024.[22][23]

Nama Anggota Partai Politik Daerah Pemilihan Suara Sah Keterangan
Ir. Lohing Simon PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 1
21.245
Drs. Duwel Rawing PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 1
19.992
Andina Thresia Narang, B.Comm.

(2019–2023)

PDI-P KALIMANTAN TENGAH 1 13.428 Mengundurkan diri dari jabatannya lantaran akan mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari partai politik yang berbeda dari sebelumnya.
H. Suhardi, S.Ag.

(2023–sekarang)

PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 1
- PAW atas nama Andina Thresia Narang, B.Comm.[24]
Ir. Artaban, M.H. PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 2
10.685
Ferry Khaidir PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 2
9.653
Irawati, S.Pd.

(2019–2020)

PDI-P KALIMANTAN TENGAH 2 7.658 Mengundurkan diri dari jabatannya karena mengikuti Pilbup Kotawaringin Timur 2020.
Alexius Esliter

(2020–sekarang)

PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 2
- PAW atas nama Irawati, S.Pd.[25]
H. Jubair Arifin PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 3
7.938
Hj. Maryani Sabran PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 3
7.856
Ina Prayawati, S.E. PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 4
10.241
Ir. Yulilis PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 4
5.824
Wiyatno, S.P. PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 5
22.297 Ketua DPRD
Drs. Yohannes Freddy Ering, M.Si. PDI-P
KALIMANTAN TENGAH 5
9.299
Dra. Hj. Siti Nafsiah, M.Si. Golkar
KALIMANTAN TENGAH 1
5.736
H. Sudarsono, S.H. Golkar
KALIMANTAN TENGAH 2
9.656
Sinar Kamala Golkar
KALIMANTAN TENGAH 2
5.617
Ir. H. Abdul Razak Golkar
KALIMANTAN TENGAH 3
17.315 Wakil Ketua DPRD
Sarwani

(2019–2020)

Golkar KALIMANTAN TENGAH 3 5.050 Meninggal dunia pada 31 Januari 2020.
Wilin C. Okamoto, S.Pd.

(2020–2021)

Golkar KALIMANTAN TENGAH 3 -
  • PAW atas nama Sarwani[26]
  • Meninggal dunia pada 17 Desember 2021.
Ir. H. Wisman, M.Si.

(2022–sekarang)

Golkar
KALIMANTAN TENGAH 3
- PAW atas nama Wilin C. Okamoto, S.Pd.[27]
Sri Neni Trianawati, S.E. Golkar
KALIMANTAN TENGAH 4
3.774
H. Maruadi, S.H., S.Sos. Golkar
KALIMANTAN TENGAH 5
10.105
H. Muhammad Sriosako, S.Sos., M.H. Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 1
4.650
Yeni Maria Marselina Kahta

(2019–2023)

Demokrat KALIMANTAN TENGAH 2 7.835 Mengundurkan diri dari jabatannya lantaran akan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Provinsi dari partai politik yang berbeda dari sebelumnya.
Suwarno, S.E.

(2023–sekarang)

Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 2
- PAW atas nama Yeni Maria Marselina Kahta[28]
Heri Santoso, S.T. Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 3
6.203
H. Jimmy Carter Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 4
30.094 Wakil Ketua DPRD
Siswandi Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 4
3.953
Ir. H. Muhajirin, M.P. Demokrat
KALIMANTAN TENGAH 5
7.626
Faridawaty Darland Atjeh, S.E., M.M. NasDem
KALIMANTAN TENGAH 1
9.631 Wakil Ketua DPRD
Toga Hamonangan Nadeak, S.H., M.H. NasDem
KALIMANTAN TENGAH 2
4.886
Bryan Iskandar, S.E. NasDem
KALIMANTAN TENGAH 3
11.731
Henry Midel Yoseph, S.E., M.H. NasDem
KALIMANTAN TENGAH 4
8.909
dr. Niksen S. Bahat NasDem
KALIMANTAN TENGAH 5
10.751
Kuwu Senilawati Gerindra
KALIMANTAN TENGAH 1
3.826
Jainudin Karim, S.E. Gerindra
KALIMANTAN TENGAH 2
4.406
Drs. H. Sugiyarto, M.AP. Gerindra
KALIMANTAN TENGAH 3
7.016
H. Achmad Rasyid Gerindra
KALIMANTAN TENGAH 4
7.124
Andayani, S.E. Gerindra
KALIMANTAN TENGAH 5
3.801
Evi Kahayanti, S.Sos. PKB
KALIMANTAN TENGAH 1
2.228
Fajar Hariady PKB
KALIMANTAN TENGAH 2
4.089
H. Gogo Purman Jaya, S.Sos. PKB
KALIMANTAN TENGAH 4
9.539
Rusita Irma, S.Pi. PKB
KALIMANTAN TENGAH 5
3.448
Rizki Amalia Darwan Ali PAN
KALIMANTAN TENGAH 2
7.622
Tomy Irawan Diran, S.E. PAN
KALIMANTAN TENGAH 5
6.477
H. Achmad Amur, S.H., M.H. PPP
KALIMANTAN TENGAH 5
14.248
Sirajul Rahman, S.Hut., M.I.Kom. PKS
KALIMANTAN TENGAH 4
8.906
Sengkon, S.E. Perindo
KALIMANTAN TENGAH 1
4.703
Natalia, S.T. Hanura
KALIMANTAN TENGAH 1
4.456

Lihat pula

sunting

Pranala luar

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ "45 Anggota DPRD Kalteng Dilantik, Ketua Umum PKS Kalteng : Kembalikan Kepercayaan Lembaga Dewan". Banjarmasin Post. Diakses tanggal 2019-09-25. 
  2. ^ "Anggota DPRD Kalteng Periode 2019 - 2024 Resmi Dilantik". www.borneonews.co.id (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-09-25. 
  3. ^ "45 Anggota DPRD Kalteng Terpilih 2019 Resmi Dilantik". rri.co.id (dalam bahasa Indonesia). Diakses tanggal 2019-09-25. 
  4. ^ Borneo Kini:Ini komposisi anggota DPRD Kalteng 2014-2019[pranala nonaktif permanen], diakses 28 Juli 2015
  5. ^ Kalteng Pos: Anggota DPRD Kalteng Ramai-ramai Dukung Kotara[pranala nonaktif permanen], diakses 28 Juli 2015
  6. ^ Kalteng Antara: KPU Kalteng Tetapkan Anggota DPRD Periode 2014-2019, diakses 28 Juli 2015
  7. ^ "Keputusan KPU Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 13 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024" (PDF). KPU RI. 20-03-2024. Diakses tanggal 27-04-2024. 
  8. ^ a b c d e Kalteng, Pimpinan dan Anggota DPRD (2004-01-01). 45 Tahun Kiprah dan Pengabdian DPRD Kalteng (FULL). Indomedia. ISBN 9789799733962. 
  9. ^ a b c d "DPRD - PROVINSI KALIMANTAN TENGAH". www.dprd-kaltengprov.go.id. Diakses tanggal 2019-09-25. 
  10. ^ admin. "PDIP dan Golkar Kuasai Kursi DPRD Kalteng, Ini Daftar Caleg Terpilih | Kalteng Ekspres". Diakses tanggal 2019-09-25. 
  11. ^ Pasal 109 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
  12. ^ "Fraksi-fraksi DPRD Kalteng". Website resmi DPRD Kalteng. Diakses tanggal 2024-12-01. 
  13. ^ Adib Auliawan Herlambang (02-09-2019). "Lima Partai Bergabung di DPRD Kalteng". ayosemarang.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-09-26. Diakses tanggal 26-09-2019. 
  14. ^ Junai (03-09-2019). "7 Fraksi DPRD Kalteng Akan Segera Disahkan". kaltengpos.co. Diakses tanggal 26-09-2019.  [pranala nonaktif permanen]
  15. ^ "Tujuh Fraksi DPRD Kalteng Terbentuk". Kantamedia. 2024-12-01. Diakses tanggal 01-11-2024. 
  16. ^ Pasal 111 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
  17. ^ "Empat Unsur Pimpinan Definitif DPRD Kalteng Resmi Dilantik". dprd-kaltimprov.go.id. 07-10-2019. Diakses tanggal 13-12-2019. 
  18. ^ Pasal 113 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
  19. ^ "Bidang Tugas Komisi Dewan". dprd-kaltengprov.go.id. 
  20. ^ "Keputusan KPU Nomor 284/PL.01.3-Kpt/06/KPU/IV/2018 tentang Penetapan Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota di Wilayah Provinsi Kalimantan Tengah" (PDF). KPU RI. 04-04-2018. 
  21. ^ "Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2023 tentang Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota dalam Pemilihan Umum Tahun 2024" (PDF). KPU RI. 06-02-2023. Diakses tanggal 10-02-2023. 
  22. ^ "Surat Keputusan KPU Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 48/PL.01.9-Kpt/62/Prov/VII/2019 tentang Penetapan Calon Terpilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Dalam Pemilihan Umum Tahun 2019" (PDF). JDIH KPU PROVINSI KALIMANTAN TENGAH. 29-07-2019. Diakses tanggal 20-07-2023. 
  23. ^ "Data DPRD Provinsi Terpilih 2019 – KalTeng". puskapol.ui.ac.id. Diakses tanggal 11 Januari 2024. 
  24. ^ Satrya, Yundhy (04-07-2023). "Suhardi Resmi Diangkat Jadi PAW Anggota DPRD Kalteng periode 2019–2024". kaltengnews.co.id. Diakses tanggal 07-04-2024. 
  25. ^ Satrya, Yundhy (11-12-2020). "Resmi Gantikan Hj. Irawati, Alexius Esliter Dilantik Jadi Anggota PAW DPRD Kalteng Periode 2019–2024". kaltengnews.co.id. Diakses tanggal 07-04-2024. 
  26. ^ "Wilin C. Okomoto Dilantik Gantikan Alm. Sarwani di DPRD Kalteng". kaltengekspres.com. 10-09-2020. Diakses tanggal 07-04-2024. 
  27. ^ Manurung, Jaya Wirawana (30-03-2022). "Gantikan Wilin di DPRD Kalteng, Wisman diminta langsung bekerja". antaranews.com. Diakses tanggal 07-04-2024. 
  28. ^ "Suwarno Dilantik Jadi Anggota PAW DPRD Kalteng". kaltengekspres.com. 06-09-2023. Diakses tanggal 07-04-2024.