Damas Zhang Hanmin
Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Februari 2023. |
Damas Zhang Hanmin (15 Januari 1922 – 19 Juli 2009) adalah seorang uskup Keuskupan Jilin. Ia merupakan warga asli Desa Bajia, yang dipandang sebagai tempat yang menjadi cikal bakal agama Katolik di Jilin.
Ia masuk seminari menengah di Jilin dan kemudian meneruskan ke seminari tinggi di Beijing. Setelah seminari tidak berjalan karena kekacauan politik awal tahun 1950-an, ia bekerja sebagai guru bahasa asing sejak 1953. Dia fasih berbahasa Latin, Inggris, Jepang, Rusia, dan Prancis.
Pada 1983, dia kembali ke Keuskupan Jilin dan ditahbiskan menjadi imam di usia 61 tahun. Ia bertugas di sejumlah paroki sebelum diangkat menjadi administrator keuskupan tahun 1995 dan menjadi uskup Jilin tahun 1997. Namun, tahbisan uskupnya baru dilakukan dua tahun kemudian setelah mendapat persetujuan Vatikan.
Uskup Zhang mengetuai Asosiasi Patriotik Katolik Daerah Jilin yang diakui pemerintah serta Komisi Urusan Gereja. Ia juga anggota Konferensi Permusyawaratan Politik Rakyat tingkat daerah, sebuah badan penasehat pemerintah lokal.[1]
Referensi
sunting- ^ "CINA – Uskup Jilin Wafat di Usia 88". UCA News.