Dehua
Dehua (德化縣/Minnan: Tek-hòe-koān/Tek-hòe-kūiⁿ) adalah sebuah kabupaten yang terletak di dalam Kota Quanzhou, Fujian.[1] Kabupaten Dehua dikenal sebagai pusat produksi keramik di Tiongkok. Pada zaman dahulu ia dianggap sebagai salah satu dari "tiga ibu kota keramik" bersama Jingdezhen (Jiangxi) dan Liling (Hunan).[1] Produksi keramik Dehua telah dimulai sejak periode Tang dan mencapai zaman keemasannya di periode Qing. Selain hasil kaolin untuk industri keramik, ekonomi daerah ini didukung oleh sumber daya alam seperti mineral, bijih besi dan emas.[1]
Informasi
sunting- Luas:2.232 km2
- Populasi:312.000
Geografi
suntingWilayah Kabupaten Dehua terdiri atas pegunungan, beberapa di antaranya memiliki puncak lebih dari 1.000 meter. Gunung Daiyun, gunung tertinggi di Fujian (1.856 m), terletak di daerah ini.
Pranala luar
suntingReferensi
sunting- ^ a b c (Inggris)The General Situation of Dehua[pranala nonaktif permanen], dehuata.net. 28-09-2016