Direktur Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat

Direktur Badan Keamanan Nasional, yang juga dikenal sebagai DIRNSA, adalah pejabat dengan kedudukan tertinggi di lingkungan Badan Keamanan Nasional (NSA) dan Dinas Keamanan Pusat (CSS) Amerika Serikat. Menurut Seksi 201 dari Pasal 10, Direktur NSA/CSS direkomendasikan oleh Menteri Pertahanan Amerika Serikat dan disetujui oleh Presiden Amerika Serikat. Sesuai dengan Directive 5100.20 Departemen Pertahanan AS, tertanggal 23 Desember 1971, Direktur NSA dan Kepala CSS harus selalu dijabat oleh perwira penuh dari dinas militer dengan pangkat sekurang-kurangnya jenderal bertintang tiga pada masa jabatannya. Wakil Direkturnya selalu adalah seorang sipil yang berpengalaman dari segi teknis.

Letjen. Keith B. Alexander, direktur ke-16 NSA dan masih menjabat sekarang (2005–).
Mayjen. Ralph Canine, direktur pertama NSA (1952–1956).

Direktur yang sekarang adalah Letnan Jenderal Keith B. Alexander, Angkatan Darat Amerika Serikat .

Direktur AFSA

sunting

Badan Keamanan Angkatan Bersenjata (AFSA) adalah pendahulu Badan Keamanan Nasional yang ada dari 1949 hingga 1952.

# Direktur Masa jabatan Presiden saat itu
1 Earle Stone 1949–1951 Harry S. Truman
2 Ralph Canine 1951–1952 Dwight D. Eisenhower

Direktur NSA

sunting
# Direktur Masa jabatan Presiden saat itu
1 Ralph Canine 1952–1956 Dwight D. Eisenhower
2 John Samford 1956–1960 Dwight D. Eisenhower
3 Laurence Frost 1960–1962 Dwight D. Eisenhower, John F. Kennedy
4 Gordon Blake 1962–1965 John F. Kennedy, Lyndon B. Johnson
5 Marshall Carter 1965–1969 Lyndon B. Johnson
6 Noel Gayler 1969–1972 Richard Nixon
7 Samuel C. Phillips 1972–1973 Richard Nixon
8 Lew Allen 1973–1977 Richard Nixon, Gerald Ford
9 Bobby Ray Inman 1977–1981 Jimmy Carter, Ronald Reagan
10 Lincoln Faurer 1981–1985 Ronald Reagan
11 William Odom 1985–1988 Ronald Reagan
12 William Studeman 1988–1992 Ronald Reagan, George H. W. Bush
13 John M. McConnell 1992–1996 George H. W. Bush, Bill Clinton
14 Kenneth Minihan 1996–1999 Bill Clinton
15 Michael Hayden 1999–2005 Bill Clinton, George W. Bush
16 Keith B. Alexander 2005– George W. Bush

Rujukan

sunting