Ekor lutung
Meriam mudah alih dengan pengarah berbentuk ekor lutung
(Dialihkan dari Ekor lotong)
Ekor lutung, ekor lutong, atau ekor lotong merujuk kepada salah satu dari jenis senjata api tradisional Melayu yang menggunakan bubuk mesiu.
Desain ekor lutung adalah sejenis meriam putar yang relatif kecil. Biasanya, ekor lotong terbuat dari besi. Nama "ekor lotong" mengacu pada gagang pada bagian belakang meriam yang digunakan untuk mengarahkan meriam kepada sasarannya. Gagang itu biasanya melengkung, menyerupai ekor monyet lutung, dan juga terbuat dari besi.[1]
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ Teoh, Alex Eng Kean (2005). The Might of the Miniature Cannon A treasure of Borneo and the Malay Archipelago. Asean Heritage.
Pranala luar
sunting- Pameran senjata tradisional papar rahsia, keagungan seni survival diri., Berita Harian Online, Jumaat, 02 Januari 2009, Shamshul Azree Samshir. Diarsipkan 2009-03-09 di Wayback Machine.