Karl Felix Wilhelm Sandman (lahir pada 25 Oktober 1998) adalah seorang penyanyi, penulis lagu dan aktor Swedia.[1] Ia terkenal sebagai salah satu anggota boy band FO&O dengan dua album Off the Grid (2014) dan FO&O (2017).[2] Ia memerankan Sebastian Fagerman dalam Quicksand, serial orisinal Netflix Swedia pertama yang rilis pada 5 April 2019.

Felix Sandman
Karl Felix Wilhelm Sandman
Felix Sandman pada 2020
Informasi latar belakang
Lahir25 Oktober 1998 (umur 26)
Värmdö, Stockholm, Swedia
Genre
Pekerjaan
  • penyanyi
  • penulis lagu
  • aktor
LabelTEN
Artis terkait
Situs webOfficial Twitter

Karier

sunting

Pada 2017, FO&O bubar sehingga Felix merintis kariernya sebagai penyanyi solo. Lagu pertamanya berjudul "Every Single Day" sempat menempati peringkat pertama dalam tangga lagu Swedia.[3]

Felix berpartisipasi dalam Melodifestivalen 2018. Pada babak Second Chance, ia bertanding melawan Mimi Werner.[4][2] Ia berhasil mengalahkannya sehingga berhak melaju ke babak final yang berlangsung di Friends Arena. Namun, pada babak final ia kalah sehingga ia harus puas menempati peringkat kedua.[5]

Felix ditunjuk sebagai juru bicara untuk Swedia dalam Eurovision Song Contest 2018.[2] Beberapa waktu setelahnya, ia merilis album debutnya berjudul Emotions dan kemudian mengantarkannya pada tur pertamanya sebagai penyanyi solo bersama Benjamin Ingrosso.

Pada 2018, Felix terpilih sebagai pemeran Sebastian Fagerman dalam serial drama kriminal Netflix Quicksand. Seri ini terinspirasi dari nobel dengan judul yang sama yang ditulis oleh Malin Persson Giolito dan merupakan serial orisinal Netflix Swedia yang pertama.[6] Seri ini tayang secara perdana pada 5 April 2019.[7]

Pada 2020, Felix mengikuti Melodifestivalen 2020 dengan membawakan lagu "Boys with Emotions". Atas penampilannya, ia berhasil meraih posisi final lewat babak Second Chance. Ia menempati peringkat ketujuh dengan total skor perolehan sebanyak 67 poin.[8]

Diskografi

sunting
Judul Keterangan Posisi tangga lagu
SWE[3]
Emotions
  • Dirilis: 14 September 2018
  • Label: TEN
  • Format: Digital
3

Single

sunting

Sebagai penyanyi solo

sunting
Judul Tahun Posisi tangga lagu Sertifikasi Album
SWE[3] NOR[9]
"Every Single Day" 2018 1
  • GLF: Platinum
Emotions
"Tror du att han bryr sig"

(with Benjamin Ingrosso)

7
  • GLF: 2× Platinum[10]
Identification
"Imprint" 52 Emotions
"Part of Me"[11][12]
"Lovisa" 34
"Miss You Like Crazy" 2019
"Something Right" 85
"Happy Thoughts"

(with Benjamin Ingrosso)

15
"Middle of Nowhere"[14]
"Mood for You"[15]
"Boys with Emotions" 2020 16
"Don't Look Back in Anger"
"Relations"

(featuring Astrid S)

7
"—" menunjukkan bahwa rekaman tidak masuk ke tangga lagu atau tidak dirilis di negara bersangkutan.

Sebagai artis duet

sunting
Judul Tahun
"Starfish"[16] (Rhys featuring Felix Sandman) 2018

Tur sendiri

sunting
  • Klubbturné (2019)
Tanggal Kota Negara Tempat
Swedia
4 Oktober 2019 Falun Swedia Falu Bowling & Krog
5 Oktober 2019 Partille Partille Arena
11 Oktober 2019 Helsingborg The Tivoli
2 Oktober 2019 Skövde Bogrens
18 Oktober 2019 Enköping Cinema
19 Oktober 2019 Norrköping Arbis
25 Oktober 2019 Örebro Ritz
26 Oktober 2019 Malmö KB
8 November 2019 Umeå REX
9 November 2019 Skellefteå Verandan

Tur bersama

sunting
Tanggal Kota Negara Tempat
Swedia
6 Oktober 2018 Norrköping Swedia Louis de Geer konsert & kongress
7 Oktober 2018 Karlstad Karlstad CCC
12 Oktober 2018 Örebro Conventum
13 Oktober 2018 Gothenburg Gothenburg Concert Hall
14 Oktober 2018 Halmstad Halmstad Teater
19 Oktober 2018 Luleå Kulturens Hus
20 Oktober 2018 Gävle Konserthus
21 Oktober 2018 Västeras Konserthus
26 Oktober 2018 Eskilstuna Lokomotivet
28 Oktober 2018 Linköping Konsert & Kongress
2 November 2018 Karlskrona Konserthus
3 November 2018 Jönköping Concert Hall
10 November 2018 Uppsala Konsert och Kongress
11 November 2018 Sundsvall Tonhallen
23 November 2018 Vara Konserthus
24 November 2018 Helsingborg Helsingborg Arena
4 Desember 2018 Malmö Malmö Live
12 Desember 2018 Stockholm Cirkus
16 Mei 2019 Gröna Lund

Konser yang dibatalkan

sunting
Tanggal Kota Negara Venue
18 November 2018 Kalmar Swedia Kalmarsalen

Filmografi

sunting
Tahun Judul Peran Keterangan
2013 Vi är bäst!
2019 Quicksand Sebastian Fagerman Serial netflix orisinal
2019 Home for Christmas Netflix orisinal

Penghargaan dan nominasi

sunting

Penghargaan Musik Eropa MTV

sunting

MTV Europe Music Awards diselenggarakan pertama kali pada 1994 oleh MTV Europe terhadap para musisi dari Eropa.

Tahun Nomine / karya Penghargaan Hasil Ref.
2018 Dirinya sendiri Best Swedish Act Nominasi [17]

Rockbjörnen

sunting

Rockbjörnen adalah penghargaan musik Swedia tahunan yang dibagi ke dalam beberapa kategori. Penghargaan ini diberikan oleh koran Aftonbladet dan pertama kali diselenggarakan pada 1979. Mayoritas lagu yang dianugerahi penghargaan adalah lagu bergenre pop dan rock.

Tahun Nomine / karya Penghargaan Hasil Ref.
2018 Himself Male Live Artist of the Year Nominasi [18]
Breakthrough Artist of the Year Menang
"Every Single Day" Swedish Song of the Year Nominasi
Felix Sandman Fans Best Fans Nominasi
2019 Himself Male Live Artist of the Year Nominasi [19]
Concert of the Year Nominasi
Felix Sandman Fans Best Fans Nominasi

Referensi

sunting
  1. ^ "Felix Sandman: "Jag ventilerar mina känslor på scenen" - DN.SE". Dagens Nyheter. 3 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-06. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  2. ^ a b c "Felix Sandmans lättnad – tävlar utan exet". Aftonbladet. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-05. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  3. ^ a b c "Discography Felix Sandman". swedishcharts.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-05. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  4. ^ "Felix Sandman trivs som soloartist". nt.se. 2 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-03. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  5. ^ "Felix Sandman sjöng sig till final i Kristianstad - Ystads Allehanda" (dalam bahasa Swedia). Ystads Allehanda. 3 Maret 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-06. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  6. ^ "Netflix Original Series QUICKSAND Confirms Casting". Broadway World. 2 Juli 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-08. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  7. ^ "Quicksand: first trailer for Netflix's new Scandi-noir show". Den of Geek. 27 Maret 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-16. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  8. ^ Thornéus, Ebba; Demirian, Natalie; Ek, Torbjörn (7 Maret 2020). "The Mamas vinner Melodifestivalen 2020". Aftonbladet (dalam bahasa Swedia). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-03-08. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  9. ^ "VG-lista – Topp 20 Single uke 2, 2021". VG-lista. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-17. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  10. ^ "BenjyIngrosso& FelixSandman's single "Tror du att han bryr sig" is certified 2x Platinum in Sweden". Twitter. 5 Februari 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-04-29. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  11. ^ "Felix Sandman releases music video for "Part of Me"". ESCXTRA.com (dalam bahasa Inggris). 2018-09-25. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-09. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  12. ^ "VIDEO: Felix Sandman - 'Part Of Me' » Scandipop.co.uk". Scandipop.co.uk (dalam bahasa Inggris). 2018-09-25. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-12-24. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  13. ^ "FelixSandman & BenjyIngrosso's single "Happy Thoughts" is certified Gold in Sweden! Congratulations to them". Twitter. 27 Agustus 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-05. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  14. ^ @FelixSandman (29 Juni 2019). "'Middle of Nowhere' New music dropping July 5" (Tweet). Diakses tanggal 18 Februari 2021 – via Twitter. 
  15. ^ Mood for You - Single av FELIX SANDMAN (dalam bahasa Swedia), diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-05, diakses tanggal 18 Februari 2021 
  16. ^ "Starfish (feat. Felix Sandman) - Single by Rhys on Apple Music". iTunes Store. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-19. Diakses tanggal 18 Februari 2021. 
  17. ^ "Benjamin Ingrosso and Zibbz among Eurovision nominees for 2018 MTV EMAs". wiwibloggs. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-31. Diakses tanggal August 31, 2019. 
  18. ^ "Rockbjörnen 2018: Här är alla vinnare från musikfesten". Aftonbladet (dalam bahasa Swedish). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-21. Diakses tanggal August 31, 2019. 
  19. ^ "Rockbjörnen 2019 – här är alla nominerade". Aftonbladet (dalam bahasa Swedish). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-08-16. Diakses tanggal August 31, 2019. 

Pranala luar

sunting

  Media tentang Felix Sandman di Wikimedia Commons