Gardu ANIEM Abubakar Ali

(Dialihkan dari Gardu Aniem Abubakar Ali)

Gardu ANIEM atau Babon Aniem[1] adalah sebuah bekas bangunan gardu listrik yang terletak di Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, berdekatan dengan Jalan Malioboro. ANIEM sendiri merupakan singkatan dari perusahaan listriknya, Algemeen Nederlands Indische Electriciteits Maatschappij.[1] Menurut Suryadi AP dalam Malioboro: Djokdja Itoe Loetjoe (2002), banyak priayi Yogya yang menyebut listrik sebagai "aniem" dan tiang listrik sebagai "cagak aniem" untuk tiang listrik.[1] Gardu tersebut dibangun pada 1918 bersama dengan gardu-gardu di sekitar benteng baluwarti keraton, Pengok, Pingit, Kotabaru, dan Kotagede. Gardu di Jalan Mataram, Kotabaru dan Kotagede juga masih berdiri.[2]

Gardu tersebut dilengkapi dengan tulisan peringatan dalam tiga bahasa LEVENSGEVAAR (Bahasa Belanda: "sangat berbahaya"), AWAS ELESTRIK (Bahasa Melayu), dan SING NGEMEK MATI (Bahasa Jawa, "yang memegang (akan) mati") serta simbol petir bagi yang buta huruf.[3]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-27. Diakses tanggal 2019-04-04. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-30. Diakses tanggal 2019-04-04. 
  3. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-11. Diakses tanggal 2019-04-04.