Ghulam Sediq Wardak


Ghulam Sediq Wardak (lahir 1942) adalah seorang petani yang juga penemu di Afganistan. Ia mulai menciptakan temuannya pada usia 17 tahun. Ada 341 temuan yang diakui sebagai hasil ciptaannya, namun tidak satupun yang dipatenkan. Di Afganistan ia diakui sebagai seorang pahlawan, meskipun ia setengah buta huruf karena tidak pernah mendapatkan pendidikan resmi tingkat menengah. Temuan-temuannya umumnya merupakan alat-alat praktis yang diilhami oleh pengamatannya sehari-hari. Temuannya yang pertama adalah sebuah radio yang menggunakan daya listrik yang dihasilkan oleh tubuh si pemakai.

Hidupnya diabdikan sepenuhnya untuk menghasilkan berbagai temuan, sementara kebutuhannya sehari-hari ditopang oleh keempat anak laki-lakinya.

Daftar sejumlah temuannya

sunting
  • radio dengan menggunakan tenaga listrik dari tubuh manusia
  • ayunan bayi otomatis
  • pompa air tenaga matahari
  • teko air yang menyalakan dan mematikan kompor secara otomatis
  • perekam pencuri yang dihubungkan dengan pemutar kaset yang menghasilkan suara "Pencuri!" dan kamera yang memotret si pencuri
  • pencuci tangan otomatis
  • mesin pemberi isyarat peringatan banjir

Pranala luar

sunting