Giulio Andreotti
Giulio Andreotti (Italia: [ˈʤuːljo andreˈɔtti]; 14 Januari 1919 – 6 Mei 2013) adalah seorang politisi Italia berhaluan tengah dari Partai Demokrasi Kristen.[2] Ia menjabat sebagai Perdana Menteri ke-41 Italia dari tahun 1972 hingga 1973, 1976 hingga 1979 dan 1989-1992.[3] Ia juga menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri (1954 dan 1978), Menteri Pertahanan (1959-1966 dan 1974) dan Menteri Luar Negeri (1983-1989) dan merupakan Senator seumur hidup dari tahun 1991 sampai kematiannya pada tahun 2013.[3] Ia juga seorang jurnalis dan penulis.
Andreotti kadang-kadang disebut Divo Giulio (dari bahasa Latin Divus Iulius, "Ilahi Julius", sebuah julukan Julius Caesar setelah pendewaan anumertanya).
Masa bakti terakhirnya sebagai Perdana Menteri dikotori dengan skandal korupsi.
Kematian
suntingAndreotti meninggal pada 6 Mei 2013, di usia 94 tahun.[4] BBC menggambarkan dia sebagai "salah satu tokoh politik paling menonjol pasca-perang Italia".[4] Wali kota Roma, Gianni Alemanno, mengumumkan kematiannya dan menyatakan bahwa Andreotti itu adalah "politisi yang paling representatif dalam sejarah Italia baru-baru ini."[5]
Referensi
sunting- ^ "Gianpiero D'Alia: Greetings, Andreotti always set an example for us" (dalam bahasa Italia). UDC official website. 14 Januari 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-01-27. Diakses tanggal 8 Mei 2013.
- ^ Associated Press (6 Mei 2013). "Italy state TV: Seven-time Premier Giulio Andreotti dies at 94". The Washington Post. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-07. Diakses tanggal 6 Mei 2013.
- ^ a b "Giulio ANDREOTTI (XVII Legislatura), Dati anagrafici e incarichi" (dalam bahasa Italia). Senat Italia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-12-13. Diakses tanggal 6 Mei 2013.
- ^ a b "Giulio Andreotti: Ex-Italian prime minister dies". BBC News. 6 Mei 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-11-12. Diakses tanggal 6 Mei 2013.
- ^ "Giulio Andreotti, former Italian prime minister, dies aged 94". The Guardian. 6 Mei 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-10. Diakses tanggal 6 Mei 2013.