Hakimiyet-i Milliye
Hakimiyet-i Milliye (bahasa Indonesia: Kedaulatan Nasional) adalah sebuah Surat Kabar Turki yang didirikan oleh Mustafa Kemal Atatürk di tahun 1920.[1] Surat kabar tersebut berfungsi sebagai surat kabar utama gerakan nasionalis Turki selama Perang Kemerdekaan Turki.[2] Surat kabar tersebut berpusat di Ankara.[3][4]
Pendiri | Mustafa Kemal Pasha |
---|---|
Diterbitkan | 10 Januari 1920 |
Pandangan politik | Pemerintah |
Bahasa | Bahasa Turki |
Berhenti publikasi | 28 November 1934 (berganti nama menjadi Ulus) |
editor pertama Hakimiyet-i Milliye adalah Ahmet Ağaoğlu.[5] Atatürk menerbitkan editorialnya melalui surat kabar tersebut.[3] Falih Rıfkı Atay adalah salah satu kontributor tetap untuk surat kabar tersebut.[3] Hakimiyet-i Milliye kemudian berubah nama menjadi Ulus di tahun 1934.
Referensi
sunting- ^ Christoph Schumann (2008). Liberal Thought in the Eastern Mediterranean: Late 19th Century Until the 1960s. BRILL. hlm. 192. ISBN 9789004165489.
- ^ Stanford J. Shaw (1977). History of the Ottoman Empire and Modern Turkey. 11. Cambridge University Press. hlm. 486. ISBN 9780521291668.
- ^ a b c İlker Aytürk (2008). "The First Episode of Language Reform in Republican Turkey: The Language Council from 1926 to 1931". Journal of the Royal Asiatic Society. 18 (3): 290. doi:10.1017/S1356186308008511. hdl:11693/49487 .
- ^ Server Iskit (February 1964). "The History of the Turkish Press 1831—1931". International Communication Gazette. 10 (1): 24. doi:10.1177/001654926401000104.
- ^ A. Holly Shissler (2003). Between Two Empires: Ahmet Agaoglu and the New Turkey. I.B.Tauris. hlm. 185. ISBN 9781860648557.