Hari Raya Roti Tidak Beragi
Hari raya Roti Tidak Beragi adalah sebuah hari raya Yahudi yang dirayakan selama tujuh hari sehabis Paskah. Selama tujuh hari tersebut, orang Yahudi memanggang roti tidak beragi sebagai peringatan akan malam pembebasan orang Ibrani dari perbudakannya di Mesir. (Keluaran 12:14-20, bandingkan Matius 26:17).