Indonesia Today
Indonesia Today (terj. har. 'Indonesia Hari Ini') merupakan program berita berbahasa Inggris yang pernah tayang di RCTI. Program ini disiarkan sejak Senin, 4 November 1996 setelah program berita Nuansa Pagi, dan merupakan program sejenis yang pertama di stasiun televisi swasta Indonesia, atau – bisa dikatakan – yang kedua setelah English News Service di TVRI.
Indonesia Today | |
---|---|
Genre | Program berita |
Presenter | Helmi Johannes Jason Tedjasukmana Desi Anwar Nova Poerwadi Yulia Supadmo |
Negara asal | Indonesia |
Bahasa asli | Bahasa Inggris |
Produksi | |
Lokasi produksi | Jakarta |
Rilis asli | |
Jaringan | RCTI |
Rilis | 04 November 1996 31 Agustus 2001 | –
Acara terkait | |
English News Service (TVRI) News Watch (SCTV) Metro This Morning (MetroTV) |
Acara ini ditayangkan pada Senin sampai Jumat pada pukul 07:30 sampai 08:00 WIB pada tahun 1996 hingga 2000 kemudian pukul 07:00 sampai 07:30 WIB pada tahun 2000 hingga 2001, dan dibuat khusus untuk target pemirsa warga asing yang ingin mengetahui berita-berita dan informasi yang lebih banyak tentang Indonesia. Pada tanggal 31 Agustus 2001, berita ini secara resmi mengakhiri tayangannya setelah RCTI menganggap program ini kurang menguntungkan.
Segmen
sunting- In Focus
- Business, Finance and Capital Market
- The Diplomatic Pouch
- Politic
- Law and Criminal
- Social
- Health and Medical
- Arts and Culture
- International
- World Sport
- Weather Forecast
- English Daily Newspaper (Morning Paper)
- Indonesia Observer
- The Jakarta Post
- Agenda
- Headline News