Jasaw Chan K'awiil II
Jasaw Chan K'awiil II, juga dikenal dengan nama Penguasa Prasasti 11, adalah seorang ajaw di kota Tikal, salah satu kota terbesar di Peradaban Maya. Ia berkuasa pada kisaran tahun 869. Tugu-tugu yang terkait dengan Jasaw Chan K'awiil II adalan Prasasti 11 dan Altar 11.[1][2] Prasasti 11 merupakan satu-satunya tugu yang ditemukan di Tikal pada zaman Klasik Terminal, dan bertanggal 10.2.0.0.0 3 Ajaw 3 Kej yang sama dengan 15 Agustus 869 dalam kalender Gregorius.[1]
Jasaw Chan K'awiil II | |
---|---|
Ajaw Tikal | |
Berkuasa | c.869 |
Pendahulu | Jewel K'awiil |
Penerus | none |
Kelahiran | Sebelum 869 |
Kematian | Setelah 869 |
Agama | Agama Maya |
Ia berkuasa pada masa ketika Tikal sudah mengalami kemunduran. Ia adalah penguasa terakhir Tikal yang dapat ditemui dalam inskripsi-inskripsi yang masih ada.[1]
Catatan kaki
suntingDaftar pustaka
sunting- Martin, Simon; Grube, Nikolai (2008). Chronicle of the Maya Kings and Queens: Deciphering the Dynasties of the Ancient Maya (edisi ke-2nd). London and New York: Thames & Hudson. ISBN 9780500287262. OCLC 191753193.
- Sharer, Robert J.; Traxler, Loa P. (2006). The Ancient Maya (edisi ke-6th, fully revised). Stanford, CA: Stanford University Press. ISBN 0-8047-4816-0. OCLC 28067148.
Gelar kebangsawanan | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Jewel K'awiil |
Ajaw Tikal Sekitar tahun 869 |
Diteruskan oleh: unknown |