Karanggayam, Lumbir, Banyumas

desa di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Karanggayam adalah desa di kecamatan Lumbir, Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. Desa Karanggayam dilewati oleh Jalan Nasional Rute 3 yang menghubungkan antara Jawa Barat-Jawa Tengah-Yogyakarta-Jawa Timur. Desa Karanggayam terdiri dari 7 Grumbul atau wilayah setingkat dengan Dusun. Dengan letak geografis perbukitan terutama di utara dan selatan, Desa Karanggayam memiliki ketinggian wilayah antara 100 - 500 mdpl dengan titik tertinggi berada di Bukit Puseran (510 mdpl). Desa ini menjadi hulu sebuah sungai besar yaitu Sungai Lopasir yang merupakan anak Kali Tajum.

Karanggayam
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenBanyumas
KecamatanLumbir
Kode pos
53177
Kode Kemendagri33.02.01.2005 Edit nilai pada Wikidata
Luas-
Jumlah penduduk3.827 jiwa
Kepadatan-
Peta
PetaKoordinat: 7°28′23″S 108°59′44″E / 7.47306°S 108.99556°E / -7.47306; 108.99556

Batas wilayah

sunting

Batas-batas wilayahnya adalah sebagai berikut:

Utara Kecamatan Gumelar
Timur Desa Canduk
Selatan Desa Besuki dan Desa Parungkamal
Barat Lumbir dan Desa Cidora

Pembagian Wilayah

sunting
  1. Grumbul Cikraha
  2. Grumbul Karanggayam
  3. Grumbul Kalipelus
  4. Grumbul Munjul Kidul
  5. Grumbul Munjul Lor
  6. Grumbul Prompong
  7. Grumbul Sidamulih
  8. Grumbul Kedawung