Karl Ernst Haushofer (27 Agustus 1869 – 10 Maret 1946) adalah militan Jerman, ahli bidang geografi, dan pakar geopolitik.[1] Karl Ernst Haushofer lahir di Munich, Bavaria (Jerman), pada 27 Agustus 1869.[1] Dia berasal dari keluarga Yahudi-Jerman, pasangan Max Haushofer (ekonom) dan Frau Adele Haushofer.[1] Setelah lulus dari sekolah tingkat atas, Karl memulai kariernya sebagai tentara Bavaria.[1] Karl menamatkan pendidikan di Lembaga Pendidikan Ketentaraan Bavaria (Kriegschule), Akademi Artileri (Artillerieschule), dan Bavarian War Academy (Kriegsakademie).[1] Pada tahun 1896 Karl menikah dengan Martha Mayer Doss, yang juga seorang Yahudi.[1]

Infobox orangKarl Haushofer

Edit nilai pada Wikidata
Biografi
Kelahiran27 Agustus 1869 Edit nilai pada Wikidata
Munich Edit nilai pada Wikidata
Kematian10 Maret 1946 Edit nilai pada Wikidata (76 tahun)
Pähl Edit nilai pada Wikidata
Penyebab kematianKeracunan Edit nilai pada Wikidata
Profesor
Edit nilai pada Wikidata
Data pribadi
PendidikanWar Academy (en) Terjemahkan
Universitas Ludwig Maximilian Munich Edit nilai pada Wikidata
Kegiatan
Pekerjaangeopolitical analyst (en) Terjemahkan, dosen, penulis nonfiksi, politikus, perwira militer, ahli ilmu politik, pedagogue (en) Terjemahkan, ahli geografi Edit nilai pada Wikidata
Bekerja diUniversitas Ludwig Maximilian Munich Edit nilai pada Wikidata
Pangkat militerMayor Jenderal Edit nilai pada Wikidata
KonflikPerang Dunia I Edit nilai pada Wikidata
Keluarga
AnakHeinz Haushofer (mul) Terjemahkan, Albrecht Haushofer (mul) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
AyahMax Haushofer (en) Terjemahkan Edit nilai pada Wikidata
Penghargaan

Karier

sunting

Haushofer meneruskan pendidikannya hingga menjadi perwira tinggi dan berdinas di Angkatan Perang Kerajaan Jerman.[2] Kariernya semakin meningkat hingga menduduki jabatan sebagai Staff Corp pada tahun 1899.[2] Pada tahun 1903, Karl Haushofer diangkat menjadi tenaga pengajar di Bavarian Kriegsakademie.[2] Tahun 1908, Haushofer dikirim ke Jepang untuk mempelajari sistem ketentaraan.[2] Di Jepang, Haushofer menjadi instruktur resimen artileri tentara Nippon.[2] Setelah itu, Haushofer ditugaskan ke beberapa negara bagian timur, seperti Korea, India, Tibet, dan Cina.[2] Perjalanan Haushofer mengelilingi negara bagian timur memberi sebuah inspirasi di mana ia memperkenalkan Teori Geopolitik.[2] Teori ini di sebut The Heartland Theory yang mempunyai arti siapa pun yang bisa menguasai Heartland, maka ia akan mampu menguasai World Island.[2]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c d e f (Inggris) The Swastika and The Niazis Diarsipkan 2010-04-23 di Wayback Machine., intelinet. Diakses pada 13 Juni 2010.
  2. ^ a b c d e f g h (Inggris) Karl Haushofer Biographi Diarsipkan 2011-09-06 di Wayback Machine., spartacus. Diakses pada 13 Juni 2010.

Pranala luar

sunting