Katedral Bata

gereja di Guinea Khatulistiwa

Katedral Bata atau yang bernama resmi Katedral Santo Yakobus dan Bunda Maria dari Pilar[1] (bahasa Spanyol: Catedral de Santiago y Nuestra Señora del Pilar de Bata atau Catedral de Bata) [2][3] atau Katedral Santo Yakobus Rasul dan Bunda Pilar adalah sebuah gereja katedral Katolik yang terletak di Bata, Guinea Khatulistiwa. Katedral ini berfungsi sebagai pusat kedudukan dan takhta bagi Keuskupan Bata.[4]

Katedral Bata
Gereja Katedral Santo Yakobus dan Bunda Maria dari Pillar di Bata
Catedral de Santiago y Nuestra Señora del Pilar de Bata
PetaKoordinat: 1°52′0.8″N 9°46′10.6″E / 1.866889°N 9.769611°E / 1.866889; 9.769611
LokasiBata
NegaraGuinea Khatulistiwa
DenominasiGereja Katolik Roma
Arsitektur
StatusKatedral
Status fungsionalAktif
Administrasi
KeuskupanKeuskupan Bata

Sejarah

sunting

Katedral Santo Yakobus dan Bunda Maria dari Pilar terletak di Bata di provinsi Litoral di wilayah kontinental, mengikuti ritus Latin dan ditahbiskan pada tahun 1954. Katedral Bata merupakan tempat kedudukan Keuskupan Bata (Dioecesis Bataensis) dan uskupnya adalah Yang Mulia Mgr. Juan Matogo Oyana.

Arsitekturnya merupakan karya neo-Gotik dari beberapa misionaris. Pekerjaan pembangunannya dimulai pada tahun 1951 dan mencapai puncaknya pada tanggal 8 Desember 1954, pada masa pemerintahan Spanyol.

Pada tahun 2000 pekerjaan renovasi dimulai dengan dukungan pemerintah Guinea Khatulistiwa, dan selesai pada tahun 2005.

Nilai sejarah dan arsitekturnya termasuk dalam daftar monumen warisan nasional (patrimonio nacional).

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ Katedral St. Yakobus dan Bunda Pilar di Bata
  2. ^ Guinea Khatulistiwa. Bradt Travel Guides. ISBN 9781841629254. 
  3. ^ 'LobbyBell'. "LobbyBell | LobbyBell. Ibis Bata | Bata". www.lobbybell.com. Diakses tanggal 2016-05-05. 
  4. ^ "Iglesia". Escolapios 2.1.