Kawali, Ciamis
Kawali (bahasa Sunda: ᮊᮝᮜᮤ, translit. Kawali) adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Pusat pemerintahan kecamatan terletak di Desa Kawali. Kecamatan ini terdiri dari 11 desa.
Kawali
ᮊᮝᮜᮤ | |
---|---|
Koordinat: 7°10′20″S 108°21′38″E / 7.1723608°S 108.3604370°E | |
Negara | Indonesia |
Provinsi | Jawa Barat |
Kabupaten | Ciamis |
Pemerintahan | |
• Camat | H. Hidayat Taufik |
Luas | |
• Total | 37,18 km2 (14,36 sq mi) |
Populasi | |
• Total | 42.795 jiwa |
• Kepadatan | 1.151/km2 (2,980/sq mi) |
Kode pos | 46253 [2] |
Kode Kemendagri | 32.07.09 |
Desa/kelurahan | 11 desa |
Situs web | kecamatan-kawali |
Geografi
suntingBatas wilayah
suntingUtara | Kecamatan Panawangan dan Kecamatan Lumbung |
Timur | Kecamatan Cipaku, Kecamatan Jatinagara, dan Kecamatan Panawangan |
Selatan | Kecamatan Sadananya, Kecamatan Cipaku, dan Kecamatan Jatinagara |
Barat | Kecamatan Lumbung dan Kecamatan Sadananya |
Pemerintahan
suntingPembagian administratif
suntingKecamatan Kawali terdiri dari 11 desa, yakni:
Pariwisata
suntingTaman Surawisesa Kawali, taman yang terletak di tengah Kota Kawali. Taman ini banyak dikunjungi ketika menjelang sore,[3] apalagi sesaat libur sekolah.[4] Nama Surawisesa sendiri berasal dari nama istana Kerajaan Sunda pada masa pemerintahan Rahyang Niskala Wastu Kancana yang berpusat di Astana Gede.[3]
Situs Prasasti Astana Gede, situs yang terletak di Desa Kawali ini dikelola oleh Dinas Pariwisata Ciamis dan ditetapkan sebagai cagar budaya.[5] Terdapat 6 prasasti, 3 buah batu menhir, dan 11 makam di situs ini.[3] Keenam prasasti tersebut yang memiliki tulisan Sunda kuno bahkan cetakan telapak tangan dan kaki salah seorang Raja Galuh yakni Prabu Niskala Wastu Kancana.[5]
Situ Wangi, situ (danau) yang terletak di Desa Winduraja ini memiliki luas 5 hektare. Situ ini kemudian direvitalisasi oleh Pemprov Jabar dengan anggaran senilai Rp 11 miliar pada tahun 2021. Dahulu situ ini dijadikan tempat mandi atau bersih-bersih para raja. Delapan makam raja zaman Kerajaan Galuh juga dapat ditemukan di sekitar lokasi ini, sehingga desa tempat situ ini berada dinamakan Winduraja (delapan raja).[3][6]
Lihat pula
sunting- Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Ciamis
- Jawa Barat
- Kabupaten Ciamis
- Kawali, ibu kota Kerajaan Sunda Galuh sejak masa Prabu Ajiguna Linggawisesa yang memindahkannya pada abad ke 14 di Parahyangan Timur Tatar Pasundan hingga masa pemerintahan Mahapraburesi Niskala Wastu Kancana
Referensi
suntingCatatan kaki
sunting- ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2022" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 20 Februari 2023.
- ^ "Kode Pos Kecamatan Kawali". Pos Indonesia.
- ^ a b c d "5 Rekomendasi Tempat Wisata di Kawali Ciamis". AyoBandung.com. 22 Desember 2023. Diakses tanggal 24 Oktober 2023.
- ^ Darsono, Edji (26 Juni 2023). Evi, ed. "Masuk Libur Sekolah, Pengunjung Taman Surawisesa di Kawali Ciamis Meningkat". HarapanRakyat.com. Diakses tanggal 24 Oktober 2023.
- ^ a b Hermansyah, Dadang (18 September 2021). "Astana Gede Kawali Ciamis Jejak Akhir Peradaban Kerajaan Sunda Galuh". detik.com. Diakses tanggal 24 Oktober 2023.
- ^ Hermansyah, Dadang (20 Februari 2022). "Wajah Baru Situ Wangi Kawali Ciamis". detik.com. Diakses tanggal 24 Oktober 2023.
Pranala luar
suntingSitus web
sunting- (Indonesia) Badan Pusat Statistik Kabupaten Ciamis
- (Indonesia) Situs Resmi Kabupaten Ciamis
- (Indonesia) Situs Resmi Kecamatan Kawali
Produk hukum
sunting- (Indonesia) Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-145 Tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan, dan Pulau tahun 2021
- (Indonesia) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan
- (Indonesia) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan
catatan: URL sewaktu-waktu dapat berubah/hilang. Bila URL tidak aktif, mohon dihapus dari daftar.