Kehidupan non-seluler

bentuk kehidupan yang tidak memiliki struktur seluler

Kehidupan non-seluler, atau kehidupan aseluler adalah kehidupan tanpa struktur seluler dalam setidaknya sebagian dari siklus hidupnya.[1] Secara historis, sebagian besar definisi (deskriptif) kehidupan mendalilkan bahwa organisme hidup harus terdiri dari satu atau lebih sel,[2] tetapi dalil ini tidak lagi dianggap perlu. Kriteria yang lebih modern memungkinkan bentuk kehidupan berdasarkan komposisi struktural lainnya.[3][4][5]

Kandidat utama untuk kehidupan non-seluler adalah virus. Beberapa ahli biologi menganggap virus sebagai organisme hidup, tetapi ada juga yang menentang anggapan ini. Salah satu argumen yang menentang anggapan ini adalah karena tidak ada virus yang diketahui mampu bereproduksi secara otonom. Virus harus bergantung pada sel untuk bisa bereproduksi.[1][6][7][8][9]

Beberapa ahli teknik dan insinyur terkadang menggunakan istilah "kehidupan buatan" untuk merujuk pada perangkat lunak dan robot yang diilhami oleh proses biologis, tetapi hal ini tidak memenuhi definisi biologis apa pun tentang kehidupan.

Referensi

sunting
  1. ^ a b "What is Non-Cellular Life?". Wise Geek. Conjecture Corporation. 2009. Diakses tanggal 2009-08-02. 
  2. ^ "The 7 Characteristics of Life". infohost.nmt.edu. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 November 2016. Diakses tanggal 2017-01-26. 
  3. ^ Benner, Steven A. (2017-01-26). "Defining Life". Astrobiology. 10 (10): 1021–1030. Bibcode:2010AsBio..10.1021B. doi:10.1089/ast.2010.0524. ISSN 1531-1074. PMC 3005285 . PMID 21162682. 
  4. ^ Trifonov, Edward (2012). "Definition of Life: Navigation through Uncertainties" (PDF). Journal of Biomolecular Structure & Dynamics. 29 (4): 647–650. doi:10.1080/073911012010525017. PMID 22208269. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2012-01-27. Diakses tanggal 2021-05-21 – via JBSD. 
  5. ^ Ma, Wentao (2016-09-26). "The essence of life". Biology Direct. 11. doi:10.1186/s13062-016-0150-5. ISSN 1745-6150. PMC 5037589 . PMID 27671203. 
  6. ^ Villarreal, Luis P. (December 2004). "Are Viruses Alive?". Scientific American. Diakses tanggal 2013-04-27. 
  7. ^ Forterre, Patrick (3 March 2010). "Defining Life: The Virus Viewpoint". Orig Life Evol Biosph. 40 (2): 151–160. Bibcode:2010OLEB...40..151F. doi:10.1007/s11084-010-9194-1. PMC 2837877 . PMID 20198436. 
  8. ^ Luketa, Stefan (2012). "New views on the megaclassification of life" (PDF). Protistology. 7 (4): 218–237. 
  9. ^ Greenspan, Neil (28 January 2013). "Are Viruses Alive?". The Evolution & Medicine Review. Diakses tanggal 2016-04-27.