Kementerian Kesehatan Arab Saudi

Badan kesehatan Saudi Arabia

Kementerian Kesehatan Arab Saudi (bahasa Arab: وزارة الصحة السعودية Wuzarah ash-Shihhah as-Su'udiyyah) adalah sebuah kementerian dalam Pemerintah Arab Saudi yang bertanggungjawab atas kesehatan umum warganegara dan menyusun rencana kebijakan kesehatan di dalam negeri. Kementerian ini berdiri pada tahun 1370 H bertepatan dengan didirikannya Majelis Kementerian Arab Saudi, saat ini kementerian dipimpin oleh Menteri Kesehatan Ir. Adil bin Muhammad bin Abdul Qadir Faqih yang juga menjabat sebagai Menteri Pekerjaan.

Kementerian Kesehatan Arab Saudi


Situs webhttp://www.moh.gov.sa/

Situs web
http://www.moh.gov.sa/
Facebook: SaudiMOH X: SaudiMOH Instagram: saudimoh Youtube: UCP_wyoQnTjZbFJt7DLGlE4A Modifica els identificadors a Wikidata

Sejarah Kementerian

sunting

Berawal dari Raja Abdul Aziz bin Abdurrahman Alu Saud yang mendirikan Direktorat Jenderal Kesehatan di Mekkah yang pada waktu itu melayani urusan kesehatan di wilayah Hijaz, kemudian melalui Surat Keputusan Kerajaan yang dikeluarkan oleh Perdana Menteri Raja Saud bin Abdul Aziz Alu Saud maka didirikanlah Kementerian Kesehatan yang mengurus urusan kesehatan seluruh warganegara dan pendatang di Arab Saudi.

Daftar Menteri

sunting
No Nama Menjabat pada Berakhir pada
1 Pangeran Abdullah bin Faisal Al Saud 1370 H 1373 H
2 Dr. Risyad bin Mahmud Firaun 1373 H 1380 H
3 Dr. Hasan bin Yusuf Nashif 1380 H 1381 H
4 Dr. Hamid bin Muhammad al-Harsani 1381 H 1382 H
5 Dr. Yusuf bin Ya'qub al-Hajiri 1382 H 1386 H
6 Asy-Syaikh Hasan bin Abdullah Alu asy-Syaikh 1386 H 1390 H
7 Dr. Jamil bin Ibrahim al-Hujailan 1390 H 1394 H
8 Dr. Abdul Aziz bin Abdullah al-Khuwaithir 1394 H 1395 H
9 Dr. Husain bin Abdurrazaq al-Jazairi 1395 H 1403 H
10 Dr. Ghazi bin Abdurrahman al-Qushaibi 1403 H 1404 H
11 Dr. Faisal bin Abdul Aziz al-Hujailan 1404 H 1416 H
12 Dr. Usamah bin Abdul Majid Syubuksyi 1416 H 1424 H
13 Dr. Hamad bin Abdullah al-Mani' 1424 H 1430 H
14 Dr. Abdullah bin Abdul Aziz ar-Rabi'ah 1430 H 1435 H
15 Ir. Adil bin Muhammad bin Abdul Qadir Faqih 21 Jumada ats-Tsaniyah 1435 H Petahana

Referensi

sunting


Pranala luar

sunting