Dinoderus minutus
Dinoderus minutus | |
---|---|
Klasifikasi ilmiah | |
Kerajaan: | |
Filum: | |
Kelas: | |
Ordo: | |
Famili: | |
Genus: | |
Spesies: | D. minutus
|
Nama binomial | |
Dinoderus minutus (Fabricius, 1775)
| |
Sinonim | |
Dinoderus minutus adalah sejenis kumbang penggerek kayu.[2] Di wilayah tropis, kumbang ini adalah salah satu hama bambu yang utama, yang menggerek buluh bambu untuk memakan pati yang terkandung di dalamnya.[3] Ia dikenal sebagai kumbang bubuk atau, singkatnya, bubuk[4] (nama umum) karena kotoran sisa-sisa gerekannya berupa bubuk atau serbuk kayu.
Serangan dilakukan baik oleh kumbang dewasa, maupun -beberapa hari kemudian- oleh uret, larvanya, yang menggerek bagian dalam buluh bambu dan meninggalkan lapisan kulit buluh yang keras.[5] Serangan kumbang bubuk tercatat muncul semenjak buluh ditumbangkan, dan semakin menjadi-jadi ketika kelembaban buluh turun menjadi 15% (kering udara). Telur-telur yang diletakkan induk betina menetas dalam waktu 4-6 hari, sementara masa hidup kumbang dalam bambu sekitar 98 hari.[6]
Kumbang ini juga menjadi hama kayu atau produk kayu, rotan, serta bahan makanan kering yang mengandung pati; bahkan juga pada anggrek.[7]
Rujukan
sunting- ^ Fabricius, J.C. 1775. Systema Entomologiae, sistens insectorum classes, ordines, genera, species...: 54. Flensbvrgi et Lipsiae :In Officina Libraria Kortii [1775]
- ^ "Dinoderus minutus (Fabricius)". Commonwealth Scientific and Industrial Research Organisation. 11 November 2004. Diakses tanggal 24 July 2010.
- ^ "Uso do Bambu na Construção Civil (Use of Bamboo in the Construction Sector), by Vitor Hugo Silva Marçal" (PDF) (dalam bahasa Portuguese). University of Brasília. December 2008. Diakses tanggal 3 April 2012.
- ^ KBBI daring: bubuk (1)
- ^ Stebbings, E.P. 1904. "Preservation of bamboos from the attacks of bamboobeetle or 'shot-borers'." Agricultural bulletin of the Straits and Federated Malay States. (New series). vol. 3(1): 15-17. [January 1904]
- ^ Norhisham, A.R., A. Faizah & A. Zaidon. 2015. "Effects of moisture content on the bamboo borer Dinodermus minutus". Journal of Tropical Forest Science 27(3): 334–341. [2015]
- ^ Ahmed, K.N. & C.M. Zulfiqr. 2006. "Observation of powder-post beetle, Dinoderus minutus (Fab.) (Coleoptera: Bostrichidae) infesting dry bamboo and wooden materials in Bangladesh". J. bio-sci. 14: 131-132, [2006]