Laurent de Gouvion-Saint-Cyr
Laurent Gouvion, marquess de Saint-Cyr, sering disebut Gouvion-Saint-Cyr, lahir 13 april 1764 di Toul dan meninggal 17 Maret 1830 di Hyères, merupakan seorang marsekal Kekaisaran dan politikus Prancis. Ditinggalkan sejak awal oleh ibundanya, ia pertama kali memfokuskan diri dalam menggambar, tetapi revolusi Prancis telah dimulai, ia bergabung dengan tentara pada September 1792 dan mengalami peningkatan pesat. Dilantik sebagai jenderal divisi pada Juni 1794, ia melawan Austria di Jerman dan Italia atas perintah jenderal Moreau dan Jourdan.
Setelah bekerja di pemerintahan, ia diangkat menjadi kolonel jenderal kuirasier pada 1804. Panglima kamp Boulogne pada 1806, ia pergi ke Spanyol di mana ia memenangkan serangkaian pertempuran di Catalunya. Dia kemudian menjabat sebagai pemimpin keenam Grande Armée selama kampanye Rusia, di mana dia memperoleh pangkat marsekal atas kemenangannya di Polotsk. Dia bertugas selama kampanye Jerman dan ditawan selama penyerahan Dresden (November 1813).
Kembali ke Prancis pada Juni 1814, ia tetap pasif selama seratus hari dan menjadi menteri Angkatan Laut dan Koloni kemudian Perang di bawah Restorasi. Masa jabatannya ditandai dengan beberapa reformasi terpenting seperti undang-undang rekrutmen. Seorang prajurit berbakat, sifatnya yang dingin dan pendiam membuatnya dijuluki "le hibou" (burung hantu) oleh para prajuritnya.
Lihat pula
suntingTulisan
sunting- Journal des opérations de l'armée de Catalogne en 1808 et 1809 (Paris, 1821)
- Mémoires sur les campagnes des armées de Rhin et de Rhin-et-Moselle de 1794 à 1797 (Paris, 1829)
- Mémoires pour servir de l'histoire militaire sous le Directoire, le Consulat et l'Empire (1831)
Referensi
sunting- Artikel ini menyertakan teks dari suatu terbitan yang sekarang berada pada ranah publik: Chisholm, Hugh, ed. (1911). "Gouvion Saint-Cyr, Laurent, Marquis de". Encyclopædia Britannica. 12 (edisi ke-11). Cambridge University Press. hlm. 292. In turn, it cites as reference Léonard Honoré Gay de Vernon's Vie de Gouvion Saint-Cyr (1857)
- Chandler, David (editor). Napoleon's Marshals. London: Macmillan Publishing Company, 1987. ISBN 0-297-79124-9