Mal Panakkukang
Mal Panakkukang atau lebih sering disebut MP adalah sebuah pusat perbelanjaan di Makassar, Sulawesi Selatan. Didirikan pada tahun 2002, mal ini merupakan mal terbesar di Makassar. Kepemilikan mal berada di tangan PT Margamas Indah Development.
![]() | |
![]() | |
Lokasi | Sulawesi Selatan, Indonesia |
---|---|
Alamat | Jl. Boulevard No.3, Masale, Panakkukang, Makassar 90231 |
Dibuka | 13 November 2002 |
Pengembang | PT Asindo Setiatama |
Manajemen | PT Margamas Indah Development |
Pemilik | PT Margamas Indah Development |
Jumlah toko | 280 |
Jumlah lantai | 6 |
Parkir | 10 |
Transportasi umum | BRT Trans Mamminasata: Mall Panakkukang ( 1 2 4 ) |
Sejarah
suntingMal Panakkukang mulai dibangun pada tahun 2000 dan selesai 2 tahun kemudian. Kompleks mal dibagi menjadi 2, yakni gedung lama berlantai 3 yang menghadap Jalan Bougenville dan gedung perluasan berlantai 6 (Mal Panakkukang 2) di sebelah timur yang menghadap Jalan Adiyaksa. Mal Panakkukang 2 memiliki akses langsung dari dan ke Panakkukang Square, sebuah mal di seberang timur Jalan Adiyaksa, melalui jembatan layang. Meskipun dimiliki oleh perusahaan berbeda, mal tersebut masih ada keterkaitan dengan Mal Panakkukang, dikarenakan pencetus masing-masing mal adalah saudara kandung.[1][2]
Saat ini, Mal Panakkukang diisi oleh penyewa kunci berupa Lotte Mart di Lantai G dan 1, dan Cinema 21, Gramedia, dan Timezone di Lantai 2, sementara Mal Panakkukang 2 ditempati oleh penyewa kunci Funcity dan Hypermart di Lantai LG, Matahari Department Store di Lantai G, 1, dan 2, dan Cinema XXI dan Happy Kiddy di Lantai 3.[3] Bioskop Panakkukang 21 terdiri atas 4 teater dengan kapasitas 873 kursi, sementara Panakkukang XXI terdiri atas 5 teater reguler dan 1 teater naratama The Premiere dengan kapasitas 1.098 kursi. Diresmikan pada tahun 2011, Lotte Mart menempati bekas lahan 2 penyewa kunci lama mal, yakni Diamond Supermarket di Lantai G dan Rimo Department Store di Lantai 1.[4]
Pada tanggal 22 Februari 2017, Mal Panakkukang kehadiran fasilitas pendukung berupa hotel berbintang 4, Myko Hotel & Convention Center.[5] Hotel berlantai 23 ini memiliki jumlah kamar sebanyak 217 dengan tipe mulai dari Premier Room hingga Myko Presidential Suite, dilengkapi dengan fasilitas rumah makan, kolam renang, pusat kebugaran, ruang pertemuan, dan balai riung.[6]
Insiden
suntingReferensi
sunting- ^ "Panakkukang Square: Pusat Perbelanjaan Terbesar di Makassar". Argumen. 11 Desember 2023. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Keluarga Bos Asindo Angkat Bicara". Tribun Makassar. 2 Desember 2012. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Mall Panakkukang Tutup Jam Berapa? Ini Jawabannya untuk Warga Makassar". Kumparan. 1 Desember 2023. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Sejarah Berdirinya Lotte Mart, dan Cabangnya di Makassar". Tribun Makassar. 17 Januari 2019. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Hotel Myko - Ini Penginapan Anyar Bergaya Kerajaan Timur Tengah-Eropa di Makassar". Tribun Travel. 1 Februari 2017. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Jacuzzi nuansa klasik dan elegan manjakan tamu Myko Hotel". Myko Hotel & Convention Center Makassar. 2 Februari 2018. Diakses tanggal 19 Februari 2025.
- ^ "Gudang di Basement Mall Panakukang Makassar Terbakar". detikcom. 2014-09-21. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 24, 2015. Diakses tanggal 21 September 2014.
- ^ "Kebakaran di Basement Mall Panakukang Berhasil Dipadamkan Petugas Damkar". detikcom. 2014-09-21. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 November, 2018. Diakses tanggal 21 September 2014.