Man Up adalah sebuah film romansa komedi Inggris tahun 2015 yang disutradarai oleh Ben Palmer. Film tersebut menampilkan Simon Pegg, Lake Bell, Rory Kinnear, Ophelia Lovibond, dan Sharon Horgan.[4]

Man Up
Poster rilis teatrikal
SutradaraBen Palmer
Produser
Ditulis olehTess Morris
Pemeran
Penata musikDickon Hinchliffe
SinematograferAndrew Dunn
PenyuntingPaul Machliss
Perusahaan
produksi
DistributorStudioCanal
Tanggal rilis
  • 19 April 2015 (2015-04-19) (Tribeca)
  • 29 Mei 2015 (2015-05-29) (United Kingdom)[1]
Durasi88 minutes[2]
Negara
  • Britania Raya
  • Prancis
BahasaInggris
Pendapatan
kotor
$2.9 juta[3]

Sinopsis

sunting

Seorang wanita bernama Nancy (Lake Bell) menjalin hubungan asmara dengan pria bernama Jack (Simon Pegg). Meskipun pada awalnya Nancy dan Jack menjalani kencan buta, akhirnya mereka menemukan kecocokan dengan satu sama lain. Romantisisme dan Idealisme Penuh Cinta Artikel Kompas.id Romantisisme dan Idealisme Penuh Cinta Nancy menganggap bahwa Jack adalah sosok pria idaman dan pasangan yang sempurna.

Semuanya bermula saat Nancy hendak menghadiri pesta ulang tahun orang tuanya di rumah mereka. Namun, saat hendak pulang ke rumah, Nancy bertemu dengan Jack. Jack mengira bahwa Nancy adalah pasangan blind date-nya. Nancy awalnya bingung, namun alih-alih meninggalkan Jack, Nancy malah menyetujui untuk berkencan dengannya. Mereka kemudian mengunjungi beberapa tempat dan tidak butuh waktu lama bagi mereka untuk menemukan kecocokan. Hingga suatu waktu identitas asli Nancy pun terbongkar yang membuat Jack terkejut dibuatnya.

Referensi

sunting
  1. ^ "BBC - MAN UP - BBC Films". BBC. 1 May 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 April 2015. Diakses tanggal 1 May 2015. 
  2. ^ "MAN UP (15)". British Board of Film Classification. 29 January 2015. Diakses tanggal 29 January 2015. 
  3. ^ "Man Up". Box Office Mojo. Diakses tanggal 5 June 2021. 
  4. ^ "Sinopsis Man Up, Kisah Cinta yang Bermula dari Kencan Buta". Kompas.com. 

Pranala luar

sunting