Mas dan Mbak Jawa Tengah
Mas dan Mbak Jawa Tengah adalah gelar duta wisata untuk Jawa Tengah. Penyebutan Mas dan Mbak Jateng didasarkan atas budaya atau tradisi orang Jawa Tengah. Mas merupakan panggilan kehormatan bagi laki-laki baik yang sudah menikah atau belum menikah, sedangkan Mbak ditujukan untuk perempuan baik yang sudah menikah atau belum menikah.
Mas dan Mbak Jawa Tengah mengemban misi dalam usaha promosi segala aspek dalam kepemerintahan, tidak terkecuali dalam bidang pariwisata dan kebudayaan yang menjadi segmen utama dalam pergerakan langkahnya.
Pemilihan Mas dan Mbak Jateng diselenggarakan tiap tahun oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Tengah. Untuk Mas dan Mbak Jateng periode 2015 adalah Handhita Timur Adliima dan Soraya Dewi Isfandiasari.[1] Pemilihan Mas dan Mbak Jateng 2016 akan diadakan di Kota Surakarta, pada 21-25 November 2016 mendatang.[2]
Pemberdayaan Mas dan Mbak Jateng selama ini adalah diikutkan dalam kegiatan pariwisata, baik dalam tingkat regional, nasional maupun internasional. Selain itu, peserta tergabung dalam Ikatan Mas Mbak Jawa Tengah (IMMJ) dalam melakukan tugas dan kegiatan promosi dan edukasi pariwisata Jawa Tengah.
Daftar Mas dan Mbak Jawa Tengah
suntingTahun | Mas | Mbak |
---|---|---|
2005 | Gunawan Adi Andoyo | Asty Ananta |
2006 | Hendy Pratama | Vina Ayunda Prasasti |
2007 | Aldino Wisnu Oktora | Ariana Budiarti Rahayuka |
2008 | Arief Rizky Bakhtiar | Arifathul Uliana[3] |
2009 | Alexander Agung Saputra | Puteri Amalia Ryzkina |
2010 | Hanifan Fuadi Fathul Mubin | Rachel Georghea Sentani |
2011 | Roy Yuzaen Pradana | Yeni Amalia[4] |
2012 | Putra Haryogo Aditnantra | Martina Fiani |
2013 | M. Rizqi Adhi Pratama | Nydia Rena Benita [5] |
2014 | Purwo Nur Hidayat | Dea Goesti Rizkita[6] |
2015 | Handhita Timur Adliima | Soraya Dewi Isfandiasari[7] |
2016 | Jodi Satria Affan | Indira Salsabilla Ayuwibowo[8] |
2017 | Adhi Satria Habibi | Sekar Mentari[9] |
Referensi
sunting- ^ Media, Ahmad Mufid Aryono-Solopos Digital. "DUTA WISATA JATENG 2015 : Handita dan Soraya Jadi Duta Wisata Jateng". SOLOPOS.com. Diakses tanggal 2016-11-06.
- ^ "Pemilihan 'Mas Mbak' Duta Wisata Jawa Tengah 2016 | Informasi Lokasi dan Alamat di Semarang". tukanginfo.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-06. Diakses tanggal 2016-11-06.
- ^ http://www.solopos.com/2009/channel/nasional/mas-mbak-jateng-jadi-duta-wisata-2009-9620[pranala nonaktif permanen]
- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-12-04. Diakses tanggal 2012-07-23.
- ^ http://jateng.tribunnews.com/2013/11/09/rizky-dan-nydia-wakil-kota-semarang-menangi-duta-wisata-jateng-2013
- ^ "Purwo-Dea Jadi Mas dan Mbak Jateng | suaramerdeka.com". Suara Merdeka Online. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-06. Diakses tanggal 2016-11-06.
- ^ http://m.solopos.com/2015/11/14/duta-wisata-jateng-2015-handita-dan-soraya-jadi-duta-wisata-jateng-661173. Tidak memiliki atau tanpa
|title=
(bantuan) - ^ http://m.solopos.com/2016/11/26/duta-wisata-jateng-jodi-satria-dan-indira-salsabila-jadi-mas-dan-mbak-jateng-2016-771974. Tidak memiliki atau tanpa
|title=
(bantuan) - ^ [1]