Masjid Amru bin Ash

masjid di Mesir
(Dialihkan dari Masjid Amr Bin Ash)

Masjid Amru bin 'Ash merupakan masjid pertama yang dibangun di Mesir dan juga di benua Afrika. Masjid ini dibangun pada tahun 641 M atau bertepatan dengan 21 H di Kota Kairo. Dalam sejarahnya disebutkan masjid ini didirikan secara gotong royong oleh para sahabat Nabi Muhammad SAW diantaranya ialah Zubair bin Awam, Abu Darda dan juga Al-Miqdad.[1]

Masjid Amru bin 'Ash

Sejarah dan Perkembangan Pembangunan

sunting

Diawal berdiri masjid ini hanya memiliki luas 500 meter persegi yang terdiri dari dinding bata, bertiang pohon kurma dengan atap pelepah daun kurma. Selanjutnya mengalami pemugaran pertama kali di tahun 672 M atau 54 H oleh Gubernur Mesir saat itu, yaitu: Maslamah bin Makhlad. Pemugaran kedua dilakukan oleh Khalifah Al-Walid bin Abdul Malik di tahun 710 M atau 93 H. Perluasan masjid terjadi secara besar-besaran sehingga masjid ini diperluas tiga kali lipat pada masa kepemimpinan Abdullah Bin Thahir, gubernur Mesir di tahun 827 M atau bertepatan 212 H.

Masjid ini mengalami kehancuran akibat gempa di tahun 1168 M atau 564 H. Setelahnya ditahun 1172 M, Shalahuddin Al-Ayyubi memperbaiki dan memugar semula masjid tersebut. Pembangunan dua menara dilakukan pada tahun 1797 M.

Pemugaran terakhir dilakukan pada tahun 1997 M atau bertepatan dengan 1418 H. Pemugaran ini meliputi perbaikan secara menyeluruh.[1]

Referensi

sunting
  1. ^ a b "Masjid Amru bin 'Ash, Masjid Pertama di Benua Afrika". NU Online. Diakses tanggal 2023-08-24.