Instruksi per detik
Instruksi per detik (bahasa Inggris: Instructions per second (IPS)) adalah sebuah ukuran kecepatan prosesor komputer. Umumnya IPS yang dilaporkan merupakan angka maksimum instruksi per detik di mana dalam dunia nyata jumlah instruksi per detik berbeda dari satu aplikasi dengan aplikasi yang lain. Aplikasi yang rumit misalnya aplikasi grafis membutuhkan perhitungan yang lebih lama. Kinerja memori juga memengaruhi kinerja prosesor. Isu ini diabaikan dalam perhitungan memakai instruksi per detik (IPS), sehingga ilmuwan menciptakan uji standar seperti SPECint dalam mengukur kinerja prosesor dengan memperhatikan variabel-variabel yang ada sehingga mendekati kinerja yang lebih nyata.
Istilah "instruksi per detik" umumnya diasosiasikan dengan istilah lainnya seperti "ribuan instruksi per detik" (Inggris: thousand instructions per second disingkat kIPS), "jutaan instruksi per detik" (Inggris: million instructions per second disingkat MIPS) atau "jutaan operasi per detik" (Inggris: million operations per second disingkat MOPS).
Istilah "ribuan instruksi per detik" jarang digunakan karena kebanyakan mikroprosesor modern mampu menghitung jutaan instruksi per detik. Ribuan di sini bermakna 1000 dan bukan 1024.
Istilah "jutaan instruksi per detik" atau MIPS umum digunakan untuk mengukur kecepatan prosesor modern. Tetapi karena MIPS tidak memperhitungkan variabel-variabel lainnya seperti kecepatan memori dll sehingga MIPS tidak bisa dipakai untuk membandingkan arsitektur CPU. Dikarenakan hal tersebut, MIPS memiliki singkatan lain oleh para pengritik yaitu "Meaningless Indication of Processor Speed" (indikasi kecepatan prosesor yang tidak berguna) atau "Meaningless Information on Performance for Salespeople" (informasi kinerja tidak berguna yang dipakai penjual) atau "Meaningless Integer Performance Spec" (Informasi spesifikasi kinerja yang tidak berguna).
Untuk versi instruksi per detik yang memakai bilangan mengambang (floating-point) dinamakan FLOPS.
Pada 1970-an, kinerja komputer mini dibandingkan menggunakan VAX MIPS, di mana komputer diukur berdasarkan sebuah tugas dan kinerjanya dibandingkan terhadap VAX 11/780 yang dipasarkan sebagai mesin "1 MIPS" (pengukuran ini juga dikenal dengan "VAX Unit of Performance" atau VUP). VAX 11/780 secara kasar sebanding dengan kinerja IBM System/370 model 158-3, yang secara umum diterima dalam industri komputer sebagai mesin yang berkecepatan 1 MIPS.
Kebanyakan mikroprosesor 8-bit dan 16-bit pertama memiliki kinerja yang diukur dalam kIPS (atau 0,001 MIPS). Mikroprosesor serbaguna Intel yang pertama, Intel i8080 memiliki kecepatan 640 kIPS. Mikroprosesor Intel i8086 yang merupakan mikroprosesor 16-bit pertama yang dipakai dalam IBM PC memiliki kecepatan 800 kIPS. Komputer pribadi 32-bit pertama memiliki kecepatan 3 MIPS.
Selain MIPS dan kIPS, istilah zMIPS digunakan dalam internal IBM untuk mengukur kinerja mainframe zSeries dan System z9.
Kronologi perkembangan instruksi per detik
suntingProsesor | IPS | Tahun | Sumber |
---|---|---|---|
Pinsil dan kertas | 0,0119 IPS | 1892 | [1] Diarsipkan 2010-03-10 di Wayback Machine. |
IBM System/370 model 158-3 | 1 MIPS | 1972 | |
Intel 8080 | 640 kIPS pada 2 MHz | 1974 | |
VAX 11/780 | 500 kIPS | 1977 | |
Motorola 68000 | 1 MIPS pada 8 MHz | 1979 | |
Intel 386DX | 8,5 MIPS pada 25 MHz | 1988 | |
Intel 486DX | 54 MIPS pada 66 MHz | 1992 | |
PowerPC 600s (G2) | 35 MIPS pada 33 MHz | 1994 | |
Intel Pentium Pro | 541 MIPS pada 200 MHz | 1996 | [2] |
ARM 7500FE | 35,9 MIPS pada 40 MHz | 1996 | |
PowerPC G3 | 525 MIPS pada 233 MHz | 1997 | |
Zilog eZ80 | 80 MIPS pada 50 MHz | 1999 | [3] |
Intel Pentium III | 1354 MIPS pada 500 MHz | 1999 | |
AMD Athlon | 3561 MIPS pada 1.2 GHz | 2000 | |
AMD Athlon XP 2400+ | 5935 MIPS pada 2.0 GHz | 2002 | |
Pentium 4 Extreme Edition | 9726 MIPS pada 3.2 GHz | 2003 | |
ARM Cortex A8 | 2000 MIPS pada 1.0 GHz | 2005 | [4] |
Xbox360 IBM "Xenon" Triple Core | 6400 MIPS pada 3.2 GHz | 2005 | |
IBM Cell All SPEs | 12096 MIPS pada 3.2 GHz | 2006 | |
AMD Athlon FX-57 | 12000 MIPS pada 2.8 GHz | 2005 | |
AMD Athlon 64 3800+ X2 (Dual Core) | 14564 MIPS pada 2.0 GHz | 2005 | [5][pranala nonaktif permanen] |
AMD Athlon FX-60 (Dual Core) | 18938 MIPS pada 2.6 GHz | 2006 | [6][pranala nonaktif permanen] |
Intel Core 2 X6800 | 27079 MIPS pada 2.93 GHz | 2006 | [7][pranala nonaktif permanen] |
IBM Cell BE (All the SPEs) | 25600 MIPS (FLOPS) pada 3.2 GHz | 2006 | [8] |
Intel Core 2 Extreme QX6700 | 57063 MIPS pada 3.33 GHz | 2006 | [9] |
LIHAT PULA
sunting