Naruto Side Story: Seventh Hokage and The Scarlet Spring

seri manga Jepang

Naruto: The Seventh Hokage and the Scarlet Spring (Jepang: NARUTO -ナルト- 外伝 〜七代目火影と緋色の花つ月〜, Hepburn: Naruto Gaiden: Nanadaime Hokage to Akairo no Hanatsuzuki), yang diterbitkan di Indonesia dengan judul Naruto Side Story: Seventh Hokage and The Scarlet Spring, adalah sebuah manga spin-off yang ditulis dan diilustrasikan oleh Masashi Kishimoto. Alur ceritanya—yang berlatar tak lama setelah epilog dari seri Naruto, berfokus kepada Sarada Uchiha, seorang ninja muda yang sedang dalam pelatihan dan berasal dari negara bernama Hinokuni ("Negara Api"). Sarada penasaran dengan identitas dari ayahnya yang sedang pergi, Sasuke Uchiha, dan apakah Sakura Uchiha adalah ibu kandungnya. Sarada kemudian pergi dalam pencarian untuk memastikan asal-usulnya, dan tak lama kemudian ia bertemu sekelompok orang yang ingin membunuh ayahnya.

Naruto Side Story: Seventh Hokage and The Scarlet Spring
Gambar yang menampilkan para karakter manga spin-off dari seri Naruto
Gambar sampul versi Jepang untuk seri ini
NARUTO -ナルト- 外伝 〜七代目火影と緋色の花つ月〜
(Naruto Gaiden: Nanadaime Hokage to Akairo no Hanatsuzuki)
GenrePetualangan, fantasi[1]
Manga
PengarangMasashi Kishimoto
PenerbitShueisha
Penerbit bahasa Inggris
Penerbit bahasa IndonesiaElex Media Komputindo
ImprintJump Comics
MajalahWeekly Shōnen Jump
DemografiShōnen
Terbit27 April 20156 Juli 2015
Volume1
Adaptasi anime
 Portal anime dan manga

Kishimoto mengembangkan manga ini untuk mengeksplorasi hubungan Sarada dengan kedua orangtuanya lebih jauh, begitu pula dengan hubungan pernikahan jarak jauh antara Sasuke dan Sakura. Ia mengalami kesulitan saat menulis cerita Sarada karena dirinya kurang berpengalaman dalam menggambarkan karakter wanita. Manga ini meraih kesuksesan komersial di Jepang dan Amerika Utara, dan memuncaki tangga penjualan di Amerika Utara pada bulan Januari 2016. Para jurnalis manga dan anime memuji peran Sarada dalam seri spin-off ini, hubungannya dengan Sasuke, dan kualitas gambarnya. Adegan pertarungan dari seri ini menerima tanggapan beragam dari para kritikus, sementara para karakter penjahatnya pada umumnya menerima tanggapan negatif.

Referensi

sunting
  1. ^ "Naruto: The Seventh Hokage and the Scarlet Spring". Viz Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-26. Diakses tanggal 22 Maret 2018. 

Pranala luar

sunting