Parangmata, Galesong, Takalar

desa di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan


Parangmata adalah salah satu desa di Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar. Jumlah dusunnya pada awalnya ada lima, namun menjadi empat setelah terjadi pemekaran wilayah. Sebagian wilayah Desa Parangmata merupakan bagian dari Daerah Aliran Sungai Jeneberang.

Parangmata
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Selatan
KabupatenTakalar
KecamatanGalesong
Kode pos
92254
Kode Kemendagri73.05.09.2006 Edit nilai pada Wikidata
Peta
PetaKoordinat: 5°19′22.58″S 119°23′13.02″E / 5.3229389°S 119.3869500°E / -5.3229389; 119.3869500

Wilayah

sunting

Parangmata adalah salah satu desa di Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar.[1] Sebelum menjadi bagian dari Kecamatan Galesong, Desa Parangmata merupakan bagian dari Kecamatan Galesong Selatan.[2] Wilayah Desa Parangmata telah dimekarkan sebagian menjadi Desa Pattinoang. Sebelum pemekaran, wilayahnya meliputi 5 dusun yaitu Dusun Mario, Dusun Tama'lalang, Dusun Ballaparang, Dusun Pattinoang, dan Dusun Tama'dampeng. Setelah dimekarkan wilayahnya menjadi 4 dusun meliputi Dusun Mario 1, Dusun Mario 2, Dusun Tama'lalang, dan Dusun Ballaparang. Sementara Dusun Pattinoang dan Dusun Tama'dampeng membentuk Desa Pattinoang.[3] Lahan seluas 226,82 hektar di Desa Parangmata termasuk bagian dari Daerah Aliran Sungai Jeneberang.[4]

Referensi

sunting
  1. ^ Nyompa, S., dkk. (2019). "Analysis of an Increase of Population Pressure toward Agricultural Areas ini Galesong Sub-District, Takalar Regency" (PDF). Advances in Social Science, Education and Humanities Research. 335: 628. 
  2. ^ Bupati Takalar (2007). "Peraturan Daerah Kabupaten Takalar Nomor 05 Tahun 2007 tentang Pembentukan Kecamatan Galesong" (PDF). Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia. Pasal 2. Diakses tanggal 2022. 
  3. ^ Pemerintah Kabupaten Takalar (2006). "Peraturan Daerah Kabupaten Takalar Nomor 08 Tahun 2006 tentang Pembentukan Desa Kalenna Bontongape, Desa Pattinoang, Desa Popo Kec. Galesong Selatan dan Desa Parangbaddo Kecamatan Polut". Jaringan Dokumentasi dan Hukum Nasional. hlm. 4. Diakses tanggal 2022. 
  4. ^ Takwim, Supriadi (2022). Efendi, Ahmad Sudiyono, ed. DAS Jeneberang: Kawasan Lindung, Penyangga dan Budi Daya. Bantul: Jejak Pustaka. hlm. 102. ISBN 978-623-8007-15-8.