Pardasuka, Pringsewu
Pardasuka adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Pringsewu, Lampung, Indonesia. Kecamatan Pardasuka beribu kota di Kota Pardasuka. Kecamatan Pardasuka merupakan Kecamatan yang berada di bagian selatan Kabupaten Pringsewu. Kota Pardasuka masuk dalam klasifikasi Kota Kecil dengan jumlah penduduk sebesar 34.107 Jiwa menurut data BPS Kab. Pringsewu tahun 2016.
Pardasuka | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Lampung | ||||
Kabupaten | Pringsewu | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | Dra. D Murniati Fitri | ||||
Populasi | |||||
• Total | 34,107 Jiwa jiwa | ||||
Kode Kemendagri | 18.10.04 | ||||
Kode BPS | 1810010 | ||||
Luas | 94,64 km²[1] | ||||
Kepadatan | 360,39 jiwa/km² | ||||
Desa/kelurahan | 13 pekon[2] | ||||
|
(Website resmi desa Sukangeri-Pringsewu : https://sukanegeri-pringsewu.desa.id)
Batas wilayah
suntingBatas-batas wilayah kecamatan Pardasuka adalah sebagai berikut:
Utara | Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Pringsewu |
Timur | Kecamatan Kedondong, Kabupaten Pesawaran |
Selatan | Kecamatan Bulok, Kabupaten Pesawaran |
Barat | Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus |
Sejarah
suntingTerbentuknya secara resmi Pekon Pardasuka ialah pada tanggal 05 Maret 1887 dengan No SK (51) Di Teluk Betung. yang ditanda tangani oleh Keresidenan Belanda ( THOMAS GEBNARD ), serta BATIN SEKANDAK selaku pemimpin Pekon Pardasuka pada masat itu. Melalui proses Verbaal sejak tahun 1800 ditanjung Karang. Penduduk Asli Pardasuka ialah seputih ( PUTIHDOH ) Pertiwi, dan Se limau ( LIMAU ).
- Kecamatan Pardasuka dibuka/dimulai tahun 1905 oleh Kolonial Belanda.
- Kecamatan Pardasuka dahulu adalah Ex tanah Kolonial yang dulu pernah berkuasa di wilayah ini, sedangkan penduduk sebagian besar dari pulau Jawa.
- Kecamatan Pardasuka dahulu disebut Pemerintah Negeri dan Asisten Wedana yang berkuasa di Kecamatan Pardasuka dan Kecamatan Gedung Tataan Kabupaten Pesawaran.
Wisata
sunting- Goa Selapan Kecamatan Pardasuka
- Air Terjun Selapan Kecamatan Pardasuka
- Rumah Adat Pardasuka
Kelurahan/Desa
sunting- Pardasuka (5.122 Jiwa)
- Pujodadi (4.564 Jiwa)
- Wargomulyo (4.209 Jiwa)
- Sukorejo (3.484 Jiwa)
- Sidodadi (3.284 Jiwa)
- Tanjung Rusia (3.125 Jiwa)
- Selapan (2.173 Jiwa)
- Kedaung (1.952 Jiwa)
- Rantau Tijang (1.877 Jiwa)
- Pardasuka Timur (1.332 Jiwa)
- Pardasuka Selatan (1.199 Jiwa)
- Tanjung Rusia Timur (197 Jiwa)
- Sukanegeri (590 Jiwa)
Referensi
sunting- ^ Letak Geografis kecamatan Pardasuka
- ^ "Kabupaten Pringsewu Dalam Angka 2023". pringsewukab.bps.go.id. hlm. 26. Diakses tanggal 2024-01-29.