Pasar Baru, Kuantan Hilir, Kuantan Singingi
Pasar Baru Baserah adalah sebuah kelurahan yang terletak di kecamatan Kuantan Hilir, Kuantan Singingi, Riau, Indonesia.
Pasar Baru Baserah | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Riau | ||||
Kabupaten | Kuantan Singingi | ||||
Kecamatan | Kuantan Hilir | ||||
Kodepos | 29561 | ||||
Kode Kemendagri | 14.09.04.1002 | ||||
Kode BPS | 1401050036 | ||||
Luas | 13,590 km2 | ||||
Jumlah penduduk | 2104 jiwa | ||||
Kepadatan | +- 645 jiwa/km2 | ||||
|
Pranala luar
sunting- (Indonesia) Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-145 Tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan, dan Pulau tahun 2021
- (Indonesia) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan
- (Indonesia) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan
Sejarah
suntingWilayah kabupaten Kuantan Singingi pada Awalnya adalah berupa Kecamatan dibawah kabupaten Indragiri Hulu. Berdasarkan undang- undang Nomor 53 Tahun 1999 Kabupaten Indragiri Hulu dimekarkan menjadi 2 (Dua) Kabupaten yaitu Kabupaten Indragiri Hulu dan Kabupaten Singingi. Saat ini Kabupaten Kuantan Singingi telah menjadi sebuah Kabupaten Defenitif yang mempunyai 15 Kecamatan 218 Desa dan 11 Kelurahan yang telah berusia 17 Tahun.
Kelurahan Pasar Baru Baserah dibentuk pada tahun 1981, berada diwilayah Kecamatan Kuantan Hilir Kabupaten Indragiri Hulu dan sekarang Kabupaten Kuantan Singingi, Luas wilayah Kelurahan lebih kurang 3,50 KM² dengan jarak dari permukaan laut 120 Km dan ketinggian berkisar 25-30 meter dari permukaan laut.
Dulunya pada tahun 1961-1962 ketika Kecamatan Kuantan Hilir dipimpin oleh Zelnon, Pasar Baru Baserah dilakukan pemerataan tanah setelah rata Pasar yang sebelumnya berpusat dipasar usang direlokasikan ke Pasar Baru. Oleh karena itu hal inilah yang menjadi sejarah nama Kelurahan Pasar Usang dan Pasar Baru yang ada sekarang, bermakna dari kata “usang” berarti lama dan “baru” berarti baru dibentuk. (Yaqub, dalam Safri : 2017)
Data Wilayah
suntingBatas Wilayah
suntingBatas Wilayah |selatan = Kelurahan Pasar Usang |utara = Desa Sikijang Kec. Logas Tanah Darat |barat = Desa Kampung Medan |timur = Desa Simpang Tanah Lapang dan Desa Rawang Bonto
Kependudukan
suntingJumlah Penduduk Menurut Gender | Tahun 2020 |
---|---|
Jumlah Laki-laki | 1051 Jiwa |
Jumlah Perempuan | 1053 Jiwa |
Jumlah Total Penduduk | 2104 Jiwa |
Jumlah Kepala Keluarga | 588 KK |
Jumlah Penduduk Menurut Agama | Tahun 2020 |
---|---|
Islam | 2074 Jiwa |
Kristen | 8 |
Khatolik | 4 |
Hindu | |
Budha | 18 |
Konghucu |
Jenis pekerjaan | Jumlah |
---|---|
Petani | 101O |
Buruh Harian | 0 |
Pedagang | 108 |
Swasta | 39 |
Wiraswasta | 389 |
Penginderaan Industri Rumah Tangga | 2 |
Pegawai Negeri Sipil | 105 |
Polisi | 2 |
Karyawan Honorer | 37 |
Dokter | 2 |
Bidan | 4 |
Perawat | 1 |
Dosen | 1
|