Pembagian Negara Jin

(Dialihkan dari Pembagian Jin)

Pembagian Negara Jin (Hanzi sederhana: ; Hanzi tradisional: ; Pinyin: Sān Jiā Fēn Jìn) adalah suatu peristiwa yang terjadi di antara Periode Musim Semi dan Gugur dan Periode Negara Perang. Pada masa itu, negara Jin dibagi menjadi tiga oleh keluarga-keluarga yang saling bersaing memperebutkan kekuasaan. Tiga negara tersebut adalah negara Han, Zhao, dan Wei. Maka dari itu, ketiga negara ini sering kali diberi julukan "Tiga Jin" (Hanzi sederhana: ; Hanzi tradisional: ; Pinyin: Sān Jìn)).

Proses pembagian negara ini berlangsung selama beberapa dasawarsa, sehingga para sejarawan masih memperdebatkan tahun mana yang dapat dianggap sebagai tahun pembagian negara Jin. Kiser & Cai (2003) menyatakan bahwa tahun yang paling sering dipilih oleh para sejarawan adalah tahun 481, 475, 468, dan 403 SM. Menurut Sima Guang, tahun 403 SM merupakan tahun ketika Raja Weilie dari Zhou memberikan gelar "Hou" kepada Wei Si (penguasa Negara Wei), Zhao Ji (penguasa negara Zhao), dan Han Qian, penguasa negara Han.

Pada tahun 376 SM, negara Han, Wei, dan Zhao menjatuhkan penguasa terakhir negara Jin, jin Jing Gong, dan membagi-bagi wilayah Jin yang tersisa, sehingga negara Jin pun bubar.

Daftar pustaka

sunting
  • Blakeley, Barry B. (1979), "Functional disparities in the socio-political traditions of Spring and Autumn China: Part III: Ch'u and Chin", Journal of the Economic and Social History of the Orient, 22 (1): 81–118, doi:10.2307/3632147 
  • Hui, Victoria Tin-bor (2004), "Toward a dynamic theory of international politics: Insights from comparing ancient China and early modern Europe", International Organization, 58 (1): 175–205, doi:10.1017/s0020818304581067 
  • Hsu, Cho-yun (1990), "The Spring and Autumn period", dalam Loewe, Michael; Shaughnessy, Edward L., The Cambridge history of ancient China: from the origins of civilization to 221 B.C., Cambridge University Press, hlm. 545–586 
  • Kiser, Edgar; Cai, Yong (2003), "War and bureaucratization in Qin China: Exploring an anomalous case", American Sociological Review, 68 (4): 511–539, doi:10.2307/1519737 
  • Zhao, Dingxin (2004), "Comment: Spurious Causation in a Historical Process: War and Bureaucratization in Early China", American Sociological Review, 69 (4): 603–607, doi:10.1177/000312240406900407