Pembicaraan:Informatika sipil

Informatika Sipil, mohon penjelasan. Terus terang saya yang sudah lama berkecipung di bidang teknik sipil baik dalam bidang praktis (konsultan perencana) maupun akademis (mengajar) ternyata masih terheran-heran dengan istilah "informatika sipil". Apalagi yang diisyaratkan adalah harus menguasai bahasa C++ dan java.

Setahu saya, bahasa pemrograman yang diajarkan di perguruan tinggi untuk bidang teknik sipil adalah fortran, ada pula bahasa pemrograman yang lain seperti pascal, basic atau visual basic dan sesekali bahasa C++. Tapi itupun masih optional (khususnya di Indonesia). Bahkan ada pepatah yang mengatakan bahwa bahasa pemrograman teknik sipil adalah fortran. Jadi kalau ada yang menulis harus menguasai C++ dan java apa orang lulusan teknik sipil atau teknik informatika ?

O ya lalu pembahasan "informatika sipil" dikaitkan dng metoda elemen hingga. Bidang tersebut di ajarkan di perguruan tinggi tetap dengan nama "metoda elemen hingga". Tapi kalau memang itu yang dimaksud dengan "informatik sipil" maka komputer disitu lebih ditekankan pada proses numerik dan bukan informatik (informasi). Jadi penjelasan ttg informatika sipil di depan rasanya tidak relevan, atau dijelaskan oleh orang yang nggak 'ngerti'.

Sebenarnya penjelasan "informatika sipil" jika dikaitkan dengan bidang construction management itu mungkin masih masuk akal.


Wah mas ditempat saya kuliah ada tuh jurusan informatika sipil: http://ocw.mit.edu/OcwWeb/Civil-and-Environmental-Engineering/index.htm


pak Dosen & Konsultan, dari jerman hadir juga... http://www.iib.bauing.tu-darmstadt.de/ orang sini bilang "Bauinformatik", selamat membaca...

Kembali ke halaman "Informatika sipil".