Proposal ini untuk menggantikan kebijakan tentang proposal versi 1. Mohon tanggapannya. borgx(kirim pesan) 02:31, 29 September 2007 (UTC)

saya setuju dengan proposal ini.. alesannya kapan2 saya tulis  Mimihitam   Bicara  02:12, 6 Oktober 2007 (UTC)

Tujuh prinsip kelayakan hukum Fuller

sunting

Karena pedoman dan kebijakan itu sifatnya mengikat di Wikipedia, saya usul bahwa landasannya tujuh prinsip kelayakan hukum Fuller seluruh pedoman dan kebijakan yang disetujui harus:

  1. Aturan-aturan tertentu berbentuk dalam bentuk peraturan tertulis.
  2. Harus diumumkan
  3. Tidak boleh berlaku surut
  4. Disusun dalam suatu rumusan yang dapat dimengerti.
  5. Peraturan tidak boleh saling bertentangan.
  6. Tidak boleh mengandung tuntutan yang melebihi dari apa yang dilakukan.
  7. Tidak boleh sering berubah-ubah.

Definisinya dewan pengurus

sunting

Definisi dewan pengurus itu apa yah? Setahu gue pengurus itu (dalam pengajuan) mau dipisah menjadi admin (untuk mengatur urusan teknis) dan pengurus umum (untuk....? ) . Lalu dewan pengurus itu sendiri itu terdiri dari siapa? (serenity)

Maksudnya semua pengurus yang ada. borgx(kirim pesan) 07:01, 29 September 2007 (UTC)
Terus pengguna apa kabar? *cemberut* -- serenity
Pengurus di sini fungsinya hanya menentukan suatu proposal dapat dikategorikan "tidak sama dengan proposal yang dahulu pernah diusulkan tetapi ditolak" sehingga dapat diusulkan kembali atau tidak. Jika diterima jadi proposal silahkan pengguna berpartisipasi. borgx(kirim pesan) 02:20, 6 Oktober 2007 (UTC)
Wikipedia berdasarkan komunitas yaitu komunitas Wikipedia titik sedangkan tugas administrator bukan birokrasi setiap konsensus dibicarakan secara terbuka dan di umumkan kepada komunitas, baru keputusan sah kalau hanya sekumpulan pengurus bermain politik ya tidak perlu di Wikipedia buka blog sendiri saja :))))) Creptes (bicara) 16:25, 6 Maret 2009 (UTC)

Kategori proposal

sunting

Proposalnya di wikipedia itu umumnya kan (mencakup) terbagi jadi:

  1. Artikel:
    1. bagus/ rintisan/ biasa
    2. bahasa dan penggunaan istilah
    3. teknis (kategori, interwiki, dll)
    4. kelayakan (iklan, vanitas, benar/salah)
  2. Gambar
    1. sesuai atau tidak
    2. senonoh atau tidak
    3. ijin (lisensi) yang digunakan.
  3. Pengguna (baik pembaca maupun penulis)
    1. Peringatan untuk pengguna/ pembaca (rapikan, rambu dewasa, hapus)
    2. Pedoman penulisan
    3. Panca pilar
    4. Penggunaan nama
    5. Pemblokiran
    6. Last but not least: Pengurus, dewan pengurus, pengurus umum, pengurus teknis, tanggung jawab dan wewenang (+) tata cara pengajuan pengurus baru dan pemberhentian pengurus lama

Ada yang lain? Sama seperti artikel, karena sudah banyaknya proposal memang sebaiknya dikategorikan.

Ini tentang pengkategorian proposal? Mungkin gak nyambung ya? Proposal ini kan tentang bagaimana mengesahkan suatu proposal kebijakan. borgx(kirim pesan) 07:01, 29 September 2007 (UTC)

Iya kan maksudnya sekalian, biar pas disahkan ketauan ini kebijakan untuk apa? Kebijakan untuk artikel, gambar, atau pengguna? (serenity)

Warung kopi

sunting

Ada juga kecenderungan dimana proposal di mulai dari halaman pengguna masing-masing - lalu pengaju proposal minta satu-satu untuk komentar, namun sebaiknya sekarang suatu proposal (harus) dimulai dari warung kopi. Itu gunanya warkop (lagi pula sesuai dengan konsep Fuller diatas no.2 = harus diumumkan).

Masalah nanti rintisan proposalnya dibuat sendiri di halaman pengguna, ya ngga papa - paling tidak sudah ada pembicaraan awal dan tanggapan.

Kalau nanti pengaju proposal pendekatan kepada masing-masing pengguna dan di arahkan ke warung kopi - ya bukan masalah karena sudah terbuka untuk umum. (serenity)

Masalah bagaimana cara melobi pengguna lain terserah, proposal ini hanya membahas tatacara pengesahan akhirnya saja. borgx(kirim pesan) 07:01, 29 September 2007 (UTC)
Ya, lah itu dia. Kalau ada prosedur akhir sekalian juga diatur prosedur awal. Kenapa ada akhir ngga ada awalnya?
Iya, terserah untuk bagian lobinya. Masalahnya kalau pengguna memulai proposalnya di halaman pribadi, dan hanya menghubungi anggota-anggota tertentu (katakanlah untuk lobi)-- bagaimana anggota lain tau? Karena itu mulainya suatu proposal harus dari warkop. Sekalian biar eksplisit dan terbuka untuk semua.
Kalo sudah diwarkop dan utk rame diadakan lobi pribadi, go ahead (serenity)
Untuk halaman ditulisnya proposal: baca halaman proposal: Buatlah satu halaman baru dalam namespace Wikipedia yang berisi hal-hal berikut: (Jadi tidak di sembarang halaman). Untuk kenapa diskusi tidak dibahas, baca "Diskusi vs pemungutan suara". borgx(kirim pesan) 02:20, 6 Oktober 2007 (UTC)

Batas waktu

sunting

Batas waktu berlaku utk semua atau tertentu? Contoh anggap saja nanti Cina vs China vs Tiongkok pemenangnya adalah Cina. Eh enam bulan berikutnya tiba-tiba seluruh Indonesia pakai Tiongkok dan Benny protes minta direvisi. Hal ini tentu saja boleh sesuai aturan.

Namun bagaimana dengan aturan tentang pengguna? Apakah pemilihan pengurus yang tidak mencukupi kuota suara harus menunggu 6 bulan juga atau boleh besoknya mengajukan lagi?

Makanya ada tulisan isi proposal yang baru berbeda atau sama dengan proposal yang lama ditambah beberapa perbaikan yang signifikan (dewan pengurus berhak menetapkan isi suatu proposal sama atau berbeda dengan isi proposal yang ditolak melalui suara terbanyak).. Maksud saya disini pengurus secara kolektif menjadi penentu apakah suatu proposal bisa diajukan atau tidak. borgx(kirim pesan) 07:01, 29 September 2007 (UTC)

Diskusi vs pemungutan suara

sunting

Ini bagaimana? Mau sekaligus diputuskan yang mana duluan?

Saya pikir sebaiknya memang segala sesuatu itu didiskusikan dulu sebelum diputuskan untuk melakukan pemungutan suara. Dari dulu, sudah begini, alih-alih sekarang langsung ambil suara saya punya kecenderungan protes -- sampai terus sadar, eh iya yah, ngga ada aturannya bahwa sesuatu itu harus didiskusikan dulu sebelum ambil suara. Hanya karena "dari dulu perasaan gitu deh..."

Jadi sekarang sebaiknya langsung diputuskan saja.

  1. Harus didiskusikan dulu lalu dipungut suara atau
  2. Boleh langsung pemungutan suara tentang apa saja dan bila ada komentar dilanjutkan dengan diskusi. Lalu hasil pemungutan suara akan otomatis jadi kebijakan?

Terus terang yang kedua agak bahaya, karena kalo harus diskusi dulu (diskusi batas waktunya berapa lama?) biasanya lalu pengguna sudah menentukan sikap dan saat pemungutan suara sudah matang mau pilih yang mana, sementara hal ini tidak terjadi kalo sebaliknya (lihat fuller aturan no. 4: rumusan kebijakan harus jelas dan dimengerti oleh semua orang) **serenity

Makanya proposal ini hanya membahas penentuannya saja jadi khusus penentuan ada batasan jelas, untuk diskusi/lobi silakan tidak perlu diatur. Perlu diperhatikan agar dalam memulai pemungutan suara, proposalnya sudah cukup dimengerti komunitas. Jika terlalu cepat dimulai pemungutan suaranya tetapi proposalnya belum jelas (seperti proposal AP), akibatnya pemungutan suaranya bisa kacau atau bisa jadi ditolak, tetapi walaupun diskusinya cepat tetapi proposalnya sudah dimengerti komunitas, proposalnya akan lebih dapat diterima. borgx(kirim pesan) 02:20, 6 Oktober 2007 (UTC)

Ya, setuju. Kalau begitu harus ada minimum buka waktu yah. Elo suggest berapa lama? Mungkin waktu minimal yang harus ditentukan, dan bukan maksimum, atau sebaliknya?

Kalo dilihat, apa yang dilakukan Leo untuk minta diskusi cina, china, vs tiongkok kan dia minta sebulan tuh. Ngga ada yang protes - terus jalan. Kalo gitu yang nentuin waktunya adalah pengaju proposal atau pengguna siapa saja? Kalo dilihat yang rambu, waktunya terus ditentukan sama pengguna Agb. Jadi gimana?

Eh biar jelas

  1. Waktu minimum/ maksimum sebelum penarikan suara berapa lama atau justru tidak mau ditentukan?
  2. Kalaupun ada waktunya, siapa yang mau menentukan? Apakah orang tertentu, atau siapa saja selama tidak ada yang protes? Serenity 02:39, 6 Oktober 2007 (UTC)

Serenity 02:37, 6 Oktober 2007 (UTC)

Konsensus yang murni ^^ adalah di mana suntingan seseorang tidak diprotes oleh komunitas selama berjalannya waktu (ini bener dari en: loh ^^). Tapi en: sendiri tidak menganjurkan vote, padahal [menurut saya] vote adalah jalan yang lebih cocok untuk diterapkan di WBI. Berhubung kita sudah punya kebijakan "pengesahan proposal kebijakan" yang berbeda dengan en:, dan disetujui komunitas id:, maka yang dipakai tetap sistem vote.
Untuk waktu, saya mengusulkan agar pemilihan suara diberikan tambahan poin "minimal" satu minggu (untuk proposal yang memiliki lebih dari satu poin yang perlu divote), dan "maksimal" waktu (misal, dua minggu atau satu bulan, untuk yang memiliki lebih dari satu poin untuk divote).
~Rex••pesan•• 04:26, 24 Oktober 2007 (UTC)

Inti dari proposal

sunting

Ini intinya mau menambahkan poin baru pada kebijakan yang sudah ada kan? Saya sih setuju. Berarti ini hanya mengatur prosedur untuk proposal kebijakan dan pedoman baru kan.

Tapi ada satu yang agak rancu. Bagian ==Mengajukan suatu proposal==: "Upayakan untuk memperoleh konsensus, baik dengan diskusi, maupuan pemungutan suara", padahal, pasti harus melakukan pemungutan suara bukan? Di ==Prosedur konsensus==: "Proposal tersebut harus melalui pemungutan suara yang diadakan di halaman pembicaraannya". Jadi dua poin ini agak kontradiktif. dragunovadiscuss 14:20, 6 Oktober 2007 (UTC)

Udah gue reword masuk akal ngga? Serenity 06:37, 9 Oktober 2007 (UTC)

Abstain dan netral

sunting

Ini pernah dibahas dulu. Kan proposal disetujui kalau 2/3 suara setuju, berarti kalau ada 12 suara, 8 setuju – 4 tidak setuju, proposal diterima (setuju/jumlah suara = 8/12 = 2/3). Sedangkan kalau ada 13 suara, 8 setuju – 4 tidak setuju – 1 netral/abstain, menurut kebijakan ini berarti proposal ditolak dong (setuju/jumlah suara = 8/13 < 2/3). Sama saja abstain = tidak setuju. Padahal abstain kan harusnya tidak dihitung? dragunovadiscuss 14:36, 6 Oktober 2007 (UTC)

Setuju untuk mengabaikan suara "abstain". Yang abstain, silakan "tidak memberikan suara", tanpa perlu memberikan "suara abstain". ~Rex••pesan•• 10:54, 17 Oktober 2007 (UTC)

Tidak setuju, karena posisi netral dan abstain itu juga keputusan (sikap). Bila itu memperlemah atau menguatkan salah satu pihak (dengan asumsi bahwa proposal ditolak kalo yang ada yang abstain atau yang abstain banyak) -- itu berarti status quo dipertahankan. Bagaimana juga posisi netral harus diperhitungkan, tidak boleh diabaikan, itu sama jeleknya dengan mengabaikan yang setuju atau menolak.

Pedomannya sudah jelas, bila proposal "hang" (alias nggantung) bisa diajukan lagi 6 bulan kemudian. (serenity GPRS)

Lho kan sudah dibahas beberapa kali mengenai posisi abstain itu? Posisi abstain harus dihitung memang untuk memenuhi kuorum. Meursault2004ngobrol 14:00, 17 Oktober 2007 (UTC)
ya memenuhi kourum dan kwalitas, kalau abstain dianggap angin berlalu... wah mereka itu abstain juga memberi suara jangan di manipulasi ah Creptes (bicara) 17:11, 5 Maret 2009 (UTC)
Bagi saya, yang memberikan "suara abstain" sama saja dengan mereka yang "tidak memberikan suara" dengan kata lain, sama dengan sekitar 49000 pengguna lainnya yang "tidak memberikan suara". :) Well, suara komunitas saja nanti yang menentukan ini.
Usul, sebelum proposal2 ini dipungut suara, kita voting dulu untuk bagian "setuju dan tidak setuju dan abstain". ~Rex••pesan•• 10:16, 18 Oktober 2007 (UTC)
^ Setuju dengan Rex. dragunovadiscuss 05:03, 24 Oktober 2007 (UTC)

Ya udah cabut aja dulu dan pisahin dari proposal kebijakan deh yang diskusi ini. Berarti kan ini kebijakan pemungutan suara yang dipertanyakan yah. Kayaknya musti dibahas/ ditentukan lagi pilihan-pilihan apa saja yang ada termasuk kalo deadlock -- bagaimana. Serenity 05:12, 24 Oktober 2007 (UTC)

Oke saja jika akan dilakukan pemungutan suara pendahuluan untuk menentukan "setuju/tidak setuju/abstain". borgx(kirim pesan) 15:04, 27 Oktober 2007 (UTC)

Kalau alternatif lain bagaimana? Dua kali pemilihan, seperti kebijakan istilah Cina, China, dan Tiongkok kan akhirnya dua kali dipilih, pada pemilihan yang kedua udah ngga dipake lagi tuh 2/3 atau abstain-abstain (nan) - tapi langsung diambil suara terbanyak. Serenity

Saya malah bingung, kuorum itu terhadap apa? 3 suara? Kalau melihat ini sih, bukan soal suara abstain yang penting kok. Tapi apakah kebijakan itu diterima oleh komunitas. Mau ada suara abstain maupun tidak, menurut saya sudah tidak relevan dengan tidak kuorum.
Pemilihan umum kita juga kan suara abstain mah tidak dihitung. ^^ ~REX••pesan•• 15:19, 30 Mei 2008 (UTC)
Mau ikutan bicara boleh khan ? cuma mo nanya kita ini mau masuk permainan demokrasi atau konsensus ? Istimewa:Kontribusi pengguna/TBX 125.163.15.40 12:29, 5 Maret 2009 (UTC)
Kalau konsensus tidak dicapai, akan dilakukan pemungutan suara. Selengkapnya baca kebijakan Wikipedia:Proposal kebijakan dan pedoman. dragunovadiscuss 12:33, 5 Maret 2009 (UTC)
Ya jiwanya itu konsensus atau voting ? kalau sudah mau cepat-2 voting ya jelas bukan sikap berkomunitas tapi politisi yang kerja sedikit mau cepat selesai... memang dedikasi anda harus diacungkan jempol, tapi apa salahnya kita belajar bersabar, belajat menerima, belajar ikut memberi toh esok belom kiamat :)))) Creptes (bicara) 17:06, 6 Maret 2009 (UTC)

Alternatif model jumlah suara

sunting
Model Jml minimal
suara p.terdaftar
Prosentase
suara p.terdaftar
Jml minimal
suara p.pengurus
Prosentase
suara p.pengurus
Suara abstain
dalam jumlah suara
Keterangan
1 3 2/3 2 2/3 dihitung Usulan asli proposal
2 3 2/3 2 2/3 tidak dihitung Sama dengan model 1 dengan suara abstain tidak dihitung dalam jumlah suara
  • Setuju Model 2 ~Rex••pesan•• 10:51, 3 Januari 2008 (UTC)
  • Setuju Model 2 dragunovadiscuss 14:25, 4 Januari 2008 (UTC)
  • Tidak setuju, kesatu melenceng dari budaya wikipedia :)) kedua, ya tetap harus berkonsensus dan berkobolasi mau tidak mau pada akhirnya akan timbul kesadaran untuk menerima dan memberi , jangan ada lagi dominasi atau eleminasi satu dengan yang lain Creptes (bicara) 16:50, 5 Maret 2009 (UTC)
  • Setuju Model 2 Tidak ada unsur dominasi disini yang ada adalah penerapan prinsip vote yang sudah akan menjadi acuan --Andri.h (bicara) 00:30, 6 Maret 2009 (UTC)

Siap untuk pemungutan suara

sunting

Borgx dengan asumsi bahwa tata cara pemungutan suara dipisah menjadi proposal lain untuk penghitungan suara. Proposal kebijakan dan pedoman versi 2 nya sendiri sudah siap untuk pemungutan suara. Karena masih dalam suasana libur, penghitungan dua minggu saya usulkan untuk dihitung mulai efektif tangga 7 Januari 2008 + 2 minggu. Serenity 07:24, 1 Januari 2008 (UTC)

Lho, proposal ini berisi tata cara untuk membuat sebuah kebijakan dan tentu saja dengan bagaimana cara pemungutan suaranya. Kenapa ada "proposal lainnya"? borgx(kirim pesan) 10:59, 1 Januari 2008 (UTC)

Lah? Yang bener? Coba tanya REX dulu... Soalnya perasaan waktu itu pernah ditunjukin halaman si 2/3 penghitungannya itu beda lagi. Ada voting nya segala lagi... Tapi hanya jika kalau saya salah dan ternyata ngga adal halaman si 2/3 (yang ngajuin Ivan waktu itu kalo ngga salah) -- mari kita masupin disini sekalian. Terus tarik suara... AAA Serenity

Sudah ada bagian "prosedur konsensus" di proposal ini. borgx(kirim pesan) 00:31, 2 Januari 2008 (UTC)
Untuk yang pertama sudah ditambah.
Terus pertanyaan tambahan "Jumlah suara "setuju" oleh pengguna pengurus yang dibutuhkan adalah minimal 2/3 dari jumlah semua suara pengguna pengurus."
Ini maksudnya, kalau jumlah pengurus (kita sekarang) 14 -- maka harus disetujui? atau ikutan memilih minimum nya 2/3nya 14 kan 10? Bener begini? Serenity 05:31, 2 Januari 2008 (UTC)
Bukan 2/3 dari jumlah pengurus, tetapi 2/3 dari suara pengurus yang memberikan suaranya. Pengurus yang tidak memberikan suaranya yah tidak dihitung. borgx(kirim pesan) 07:20, 2 Januari 2008 (UTC)

Sudah siap kelihatannya. Bagaimana, bisa segera kita mulai/setujui sekarang? Salam, Naval Scene 21:06, 21 Juni 2008 (UTC)

Pemungutan suara

sunting

Setuju

sunting

Tidak setuju

sunting
  • Tidak, sejak kapan para pengurus mempunyai hak istimewa dalam menentukan kebijakan komunitas wikipedia ? paling sedikit harus diberikan waktu yang cukup karena para editor ini bukan para pekerja kontrak jadi harap dingat kembali bahwa para editor ini adalah para kontributor, wah ini gaya2 feodal mulai mau dipakai di wikipedia Creptes (bicara) 16:59, 5 Maret 2009 (UTC)
Komentar: Saya setuju dengan Creptes. Sebaiknya semua pengguna memiliki hak yang sama dalam menentukan kebijakan. Kelebihan pengurus dibanding pengguna lainnya sebaiknya hanya pada hal-hal yang bersifat teknis (penghapusan, pemblokiran dll). Menurut saya, pengurus dipilih lebih karena ia mampu, memerlukan, serta dipercaya untuk menggunakan alat2 tersebut, bukan karena kemampuannya memecahkan masalah. Dalam hal memecahkan masalah, pengguna2 seperti pengguna:Serenity, pengguna:Naval Scene, pengguna:Hariadhi, pengguna:Bennylin, pengguna:Andri.h, dan lainnya, tak kalah hebat dengan pengurus. Saya rasa tak adil jika dalam penentuan konsensus, mereka diberikan hak yang tidak sama dengan pengurus. --BlackKnight(kirim pesan) 00:14, 6 Maret 2009 (UTC)
Terpancing juga untuk berkomentar. Saya memahaminya sedikit berbeda dengan Bung Creptes. Menurut hemat saya:
  • Pengurus dalam proposal ini hanya berfungsi sebagai mekanisme "kontrol" saja, bukan "penentu". Pada butir 4 subjudul Prosedur konsensus, penentu lolosnya proposal adalah pengguna. Jumlah pengguna yang jauh lebih banyak akan memastikan bahwa pendapat pengguna yang menentukan, bukan pengurus.
  • Proposal perubahan yang dibicarakan adalah yang diberi blok biru & abu-abu, sedangkan hak pengurus bukanlah isyu yang dibicarakan.
  • Hak pengurus tersebut sudah lebih dahulu disetujui oleh komunitas pengguna (tahun 2006). Mungkin ini karena jumlah & frekuensi kontribusi para pengurus (dulunya pengguna biasa juga sebelum dipilih) dalam hal menyumbang artikel baru, meningkatkan kualitas artikel, maupun mencegah vandalisme, telah menimbulkan kepercayaan lebih bagi komunitas pengguna yang aktif saat itu.
Demikianlah sekedar pendapat saya. Salam, Naval Scene (bicara) 23:52, 6 Maret 2009 (UTC)

Keputusan

sunting
Kembali ke halaman Wikipedia "Prosedur penetapan kebijakan dan pedoman/Versi 2".